SuaraJatim.id - Arkhan Kaka mencetak gol lagi pada saat Timnas Indonesia U-17 menghadapi Panama di laga Grup A Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Senin (13/11/2023).
Pemain kelahiran Blitar itu mencetak gol penyeimbang saat Timnas Indonesia tertinggal melawan Panama.
Nama Arkhan Kaka masuk dalam jajaran top skor sementara Piala Dunia U-17 Indonesia 2023. Pencetak gol paling banyak pemain Mali Mamadou Doumbia dengan tiga gol.
Di bawahnya ada pemain Venezuela Leenhan Romero, pemain Amerika Serikat Nimfasha Berchimas, pemain Sinegal Amara Diouf, pemain Inggris Justin Aboavwoduo, pemain Ekuador Michael Bermudez, Pemain Uzbekistan Amirbek Saidov, dan pemain Indonesia Arkhan Kaka yang masing-masing telah mencetak satu gol.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-17 Seri Lagi, Bima Sakti: Semua Berjuang Maksimal
Pemilik nama Arkhan Kaka Purwanto mengaku senang dan bangga bisa mencetak gol.
“Ini merupakan perjalanan yang luar biasa bagi saya. Sekarang saya di sini di acara besar ini, dan saya telah mencetak dua gol sejauh ini. Ini menjadi motivasi untuk berkembang setiap hari," ujarnya dikutip dari laman resmi FIFA, Selasa (14/11/2023).
Perjalanan Arkhan Kaka di Piala Dunia U-17 tidaklah mulus. Dia sempat dicoret oleh Pelatih Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti. Namun, Kaka berhasil membuktikan bahwa layak berada di tim.
Dia pun menjadi pemecah kebuntuan Timnas Indonesia di laga tersebut. “Memiliki kesempatan untuk bermain di Piala Dunia pertama saya, mencetak gol di pertandingan pertama kami dan sekarang mengalami semua yang terjadi sungguh istimewa,” kata Kaka.
Sementara itu, gelandang Timnas Indonesia U-17 Ji Da Bin menyebut keberadaan Arkhan Kaka memberi pengaruh yang cukup besar di ruang ganti. Kaka menjadi orang yang paling bersemangat di tim.
Baca Juga: Lukito Ajak Anak-anak di Kelurahannya Tonton Timnas Indonesia U-17 Langsung di Stadion GBT
“Tetapi energinya, dorongannya positif. Dia sangat menyemangati kami, meneriaki kami agar kami maju. Dan pemain seperti itulah yang kami butuhkan,” kata Ji Da Bin.
Berita Terkait
-
Pemkot Surabaya Raih Penghargaan Badan Publik Informatif dalam KI Jatim Awards 2024
-
Siapa Ivan Sugianto Sebenarnya? Pengusaha Klub Malam Surabaya Paksa Siswa Sujud dan Menggonggong
-
Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
-
Ivan Sugianto Pengusaha Apa? Bisnisnya Dikuliti Usai Viral Paksa Siswa SMA Menggonggong
-
Paksa Anak SMA Sujud dan Menggonggong, DPR Desak KPAI Investigasi Aksi Arogan Ivan Sugianto Meski Sudah Damai
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
- Cucu Ulang Tahun, Kado dari Kris Dayanti untuk Azura Bikin Atta Halilintar Semringah: Masya Allah!
- Dihujat Gegara Sindir Raffi Ahmad, Pendidikan Andhika Pratama dan Andre Taulany Tak Jauh Beda
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Foto Terbaru Ivan Sugianto, Pakai Masker dengan Tangan Diborgol
-
Sopir Mengantuk, Pikap Remuk Tabrak Kendaraan Lain di Tol Jombang-Mojokerto
-
Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Capai Rp764,8 Triliun, Jadi Langkah Nyata BRI Menuju Ekonomi Hijau
-
Buruan Narkoba Terpojok: Detik-detik Dramatis Penangkapan di Tuban
-
Nasib Siswa Disuruh Menggonggong di Surabaya: Trauma dan Diskors