SuaraJatim.id - Calon Wakil Presiden (cawapres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), Gibran Rakabuming Raka menunjuk Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak menjadi juru bicaranya (jubir).
Hal itu disampaikan Gibran di Jakarta 14 November 2023. Tak hanya Emil, Gibran juga menunjuk istrinya Arumi Bachsin menjadi jubir.
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengaku tidak mempermasalahkan Emil Dardak menjadi jubir Gibran. Menurutnya, hal itu sah-sah saja, mengingat mantan Bupati Trenggalek tersebut juga merupakan Ketua DPD Partai Demokrat Jatim.
"Partai Demokrat kan sudah menjadi bagian yang mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran," ujar Khofifah usai pemberian apresiasi kepada para pemenang kejuaraan Musabaqah Qira'atil Kutub (MQK) di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Jumat (17/11/2023).
Baca Juga: Gubernur Khofifah Terima Penghargaan Tokoh Peduli Masjid dari Dewan Masjid Indonesia
Partai Demokrat tergabung di Koalisi Indonesia Maju bersama Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, PSI, PBB, Partai Garuda, Partai Gelora Indonesia, dan Partai Aceh.
Khofifah menyebut keputusan Emil untuk menjadi jubir merupakan hak individu. "Itu merupakan haknya mas Emil dan aliansi partai yang tergabung di KIM," kata Khofifah disadur dari Ketik.co.id--jaringan Suara.com.
Hanya saja, Khofifah tidak menjawab saat ditanya apakah Emil sudah meminta izin menganai langkah politisnya tersebut.
Sebelumnya, Gibran menunjuk Emil dan Arumi Bachsin untuk menjadi juru bicaranya di Pilpres 2024.
Gibran mengungkapkan alasan memilih pasangan suami istri untuk menjadi jubir, dikarenakan adanya kemiripan dengannya.
Baca Juga: Gubernur Khofifah: Sub Sektor Perkebunan Berkontribusi 14,54% dari Total PDRB Sektor Pertanian Jatim
Selain itu, rekam jejak Emil di kancah politik dan kepemimpinan kepala daerah. "Beliau ini termasuk dari awal menjadi bupati di umur 31, udah jadi bupati. Saya dulu jadi wali kota umur 33-34. Beliau ini luar biasa," kata Gibran, Selasa (14/11/2023).
"Dan beliau ini salah satu idola dan salah satu alasan saya masuk politik itu ya beliau anak muda berprestasi dan mau mengabdi untuk bangsa dan negara. Alasannya itu ya," imbuh Gibran.
Berita Terkait
-
Lagi-lagi Ketahuan, Akun Fufufafa Hapus Postingan dengan Kata Kunci 'Anak Jokowi'
-
Gibran Sibuk Bagi-bagi Susu, Peran Wapres Dinilai Downgrade
-
Gibran Kunjungi Pengungsi Gunung Lewotobi, Warganet : Awal Kerja Kayak Bapaknya Dulu
-
Beda dari Selvi Ananda, Ibu dan Kakaknya Dianggap Lebih Tahu Soal Aturan Berkebaya Saat Hadiri Pelantikan Gibran
-
Gibran Buka 'Lapor Mas Wapres', Pengamat: Jangan Seperti Pemberi Harapan Palsu
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
Terkini
-
Pemkot Surabaya Turun Tangan Dampingi Siswa SMAK Gloria yang Dipaksa Ivan Sugianto Menggonggong
-
Misteri Tewasnya Siswi MI Banyuwangi, Diduga Jadi Korban Pemerkosaan
-
Pengamat Unair Soroti Undecided Voters Survei Litbang Kompas: 50 Persen Sudah Tentukan Pilihan
-
Pilgub Jatim Masih Dinamis, Hasil Survei Terus Bergerak
-
Foto Penangkapan Ivan Sugianto Viral, Warganet Sempat Curiga Ada yang Aneh