
SuaraJatim.id - Kecelakaan melibatkan KA Probowangi menabrak minibus Isuzu Elf terjadi di perlintasan tanpa palang pintu di Desa Ranu Pakis Kecamatan Klakah, Lumajang pada Minggu (19/11/2023) sekitar pukul 19.53 WIB.
Informasi yang dikumpulkan, 11 penumpang Elf meninggal dunia, dengan rincian 6 orang laki-laki, empat perempuan, dan satu orang masih belum terindentifikasi. Selain itu, ada 4 orang mengalami luka berat.
Kondisi minibus ringsek usai terseret puluhan meter. Kaca pecah Elf dan ban serep terlepas.
Mengutip dari Ketik.co.id--media partner Suara.com, 8 penumpang meninggal dunia tidak jauh dari minibus. Lima jenazah di sisi kanan rel dan tiga orang korban meninggal di atas rel.
Baca Juga: Brakk!! KA Probowangi Tabrak Minibus di Lumajang, 11 Orang Meninggal Dunia
Polisi dibantu warga sekitar mengevakuasi korban kecelakaan KA Probowangi dengan Elf tersebut.
Kronologi kejadian, KA Probowangi yang melakukan perjalanan dari Banyuwangi menuju Surabaya datang dari arah Timur. Sampai di lokasi kejadian, minibus Elf dari arah Selatan melintas di perlintasan tanpa palang pintu.
Tabrakan pun tidak terelakkan. Minibus yang berpenumpang belasan orang tersebut terseret hingga puluhan meter.
Pelaksana harian Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember Anwar Yuli Prastyo membenarkan kecelakaan tersebut. "Masinis melaporkan kereta tertemper kendaraan dan sempat berhenti. Perjalanan sempat terlambat 13 menit," ujarnya disadur dari TIMES Indonesia--media partner Suara.com.
Pihaknya menyesalkan kecelakaan maut tersebut. Dia mengimbau masyarakat yang akan melintas di perlintasan sebidang kereta api untuk meningkatkan kewaspadaannya.
Baca Juga: Rusak Dihantam Lahar Dingin Semeru, Jembatan Kali Glidik II Akhirnya Kembali Normal
“Pastikan aman bebelum melintasi rel kereta api dengan berhenti dan tengok kanan kiri," kata Anwar.
Sesuai UU Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Pasal 114, pengguna jalan wajib mendahulukan kereta api dan memberikan hak utama kepada kendaraan yang lebih dahulu melintas rel.
Berita Terkait
-
Film Horor 'Pembantaian Dukun Santet' Diangkat dari Thread Viral, Ini Ceritanya!
-
Tragis! KA Batara Kresna Tabrak Mobil di Sukoharjo, 4 Tewas di Tempat
-
Selain Ketupat, Ini 4 Tradisi Lebaran yang Masih Hidup di Banyuwangi
-
Dulu Calon Bintang Timnas Indonesia, Jagoan Indra Sjafri Malah Ditendang Klub Kasta Terbawah
-
Berkah Ramadan: Perajin Lumajang Kebanjiran Order Lukisan Bakar Kaligrafi
Terpopuler
- Mayjen Purn Komaruddin Simanjuntak Tegaskan Sikap PPAD
- Media Asing: Timnas Indonesia Naturalisasi 3 Pemain Bintang
- 9 HP Oppo yang Mirip iPhone, Performa Bersaing dan Harga Lebih Terjangkau
- 10 Mobil Bekas buat Keluarga: Harga di Bawah Rp100 Juta, Muat Banyak Orang
- Rekomendasi Mobil Bekas untuk Karyawan Baru Harga Rp50 Jutaan, dengan Pajak di Bawah Rp1 Juta
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Murah Memori 512 GB Terbaik di Kelasnya, Spek Siap Diadu Mei 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Bandel, Irit Bensin dan Mudah Perawatan
-
Sombong Banget! Malaysia Tantang Timnas Indonesia di FIFA Matchday September?
-
Semifinal Liga Champions: Link Live Streaming Barcelona vs Inter Milan dan Jadwal Kick Off
-
ASEAN Club Championship: Dikalahkan CAHN FC, PSM Makassar Gagal ke Final
Terkini
-
May Day! DPRD Jatim: Negara Harus Hadir Lindungi Buruh dari PHK Massal
-
Buruh Jatim Bergerak! Siap Demo Damai di May Day
-
Musim Haji Tiba, Asrama Sukolilo Surabaya Mulai Bersolek
-
BRI Raup Laba Rp13,8 Triliun di Tengah Gejolak Ekonomi Global
-
Saldo DANA Kaget Akhir Bulan April 2025, Jumlahnya Mengejutkan