SuaraJatim.id - Seekor kuda delman terekam kamera saat tengah mengamuk di jalan. Padahal saat itu delman tersebut tengah membawa sejumlah penumpang.
Video rekaman itu pun menjadi viral usai dibagikan akun Instagram @memoemedia.
Dalam video berdurasi 50 detik itu terlihat kuda delman yang tengah membawa penumpang cukup banyak tiba-tiba mengamuk.
Kuda berwarna coklat tersebut tampak mengangkat kedua kaki depannya hingga membuat kereta penumpang berjalan mundur.
Penumpang yang berisikan ibu-ibu dan sejumlah anak kecil itu pun tampak panik. Mereka berpegangan pada kereta.
Terlihat pula dua orang pria mencoba menenangkan kuda tersebut. Namun kuda itu terus saja berontak.
Tak berapa lama, para penumpang pun turun satu per satu.
Belum diketahui kenapa kuda tersebut bisa mengamuk. Namun sejumlah warganet mengira jika kuda tersebut sedang birahi.
"Itu kuda lagi birahi disuruh kerja ya ngamuk," komen joeta***.
Baca Juga: Kocak! Beri Kejutan Tiup Lilin, Siswa STM Ini Malah Bawa Kompor untuk Gurunya
"Kuda lagi birahi tu boss, jangan disuruh kerja," imbuh alga***.
"Penumpangnya pada gak pengen turun apa," komen artha***.
"Pada gak sadar diri banget tuh orang yang naik. Kasihan itu kudanya astaga," imbuh dwina***.
"Mestinya sudah stop mempekerjakan binatang, motor roda tiga aja kayaknya lebih murah daripada kuda," kata lazuar***.
"Berat banget itu, yang naik besar-besar, belum berat dari keretanya. Buat emak-emak, bapak-bapak jangan naik delman ya, kasihan berat. Biar anak-anak aja yang naik," komen diaan***.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Kepala SPPG Wajib Buat Perjanjian Waktu Konsumsi Terbaik MBG dengan Kepala Sekolah
-
Komitmen Pendidikan Berkualitas, Gubernur Khofifah Dianugerahi Penghargaan dari BMPS
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur