SuaraJatim.id - Sejumlah kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Jawa Timur lepas komando. Mereka tidak lagi ikut instruksi partai, yakni mendukung calon presiden dan wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Kelompok mengatasnamakan diri sebagai Kornas PeTiga Jatim justru mendukung pasangan calon Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Sikap dukungan itu diberikan langsung kepada Wakil Ketua Dewan Pengarah TKN Prabowo Gibran Nyai Machfudhoh Aly Ubaid yang juga merupakan Anggota Mahkamah Partai PPP di Ponpes Tambak Beras, Jombang, Jawa Timur.
Ketua DPP PPP Achmad Baidowi mengaku tidak mengetahui ada kader PPP Jatim yang memberi dukungan kepada pasangan Prabowo-Gibran. Namun, jika informasi itu benar, kelompok yang membelot itu akan mendapat sanksi tegas dari partai.
"Saya nggak tahu ya mereka itu siapa. PPP hari ini tetap tegak lurus mengusung Ganjar-Mahfud. Saya juga sudah cek dari seluruh Indonesia masih ke Ganjar-Mahfud," kata Awiek, saat ditemui di Kantor DPC PPP Surabaya, Rabu (6/12/2023).
PPP, kata Awiek akan mengambil sikap tegas kepada para kader yang tidak sesuai dengan instruksi partai. Bila mereka merupakan pengurus, akan segera dipecat dan Kartu Tanda Anggotanya (KTA) akan dicabut.
"Nah tentu kalau dia itu pengurus partai tentu akan kita berhentikan kalau dia mengusung atau mendukung paslon lain. Kalau dia memegang KTA tentu akan kita cabut nanti," jelasnya.
Direktur Eksekutif TPN Ganjar-Mahfud tersebut juga meminta seluruh kader PPP taat dengan keputusan partai yang sudah mengusung Ganjar-Mahfud. "Harus sanksi tegas, partai itu disiplin, tidak boleh main-main," tandasnya.
Sebelumnya, Presidium Kornas PeTiga Jatim sekaligus Ketua Dewan Majelis Pakar DPC PPP Lamongan M Samsuri menyatakan, silaturahim ke Nyai Mahfudhoh untuk meminta restu serta nasehat untuk memenangkan Pasangan Prabowo-Gibran di Jatim.
Baca Juga: Kornas Kader PeTiGa Jatim Sowan ke Putri Pendiri NU, Direstui Dukung Prabowo-Gibran
"Ibu Nyai Mahfudhoh menitipkan pesan bagi para kader PPP untuk memenangkan PPP di Pileg. Terkait pilihan pilpres beliau mempersilakan jika ada kader yang mendukung Prabowo-Gibran walaupun berbeda dengan keputusan partai," kata Samsuri.
Nyai Mahfudhoh menekankan ke kader PPP agar Presiden RI yang akan datang mempunyai visi-misi seperti Presiden Jokowi. Dia menilai bahwa Prabowo merupakan sosok yang bisa melanjutkan program Jokowi.
Ia mengungkapkan beberapa hal yang membuat mereka mendukung Prabowo-Gibran. Salah satunya soal komitmen melanjutkan program Presiden Jokowi. "Karena kami menilai Jokowi pro rakyat. Prabowo mau meneruskan program Presiden Jokowi," katanya.
Kornas Petiga terdiri dari unsur kader yang pernah menjabat di tingkatan DPW dan DPC PPP. Serta merupakan gerakan inisiatif dari kader akar rumput yang masih setia menaruh dukungannya kepada Prabowo Subianto.
Dirinya menyatakan ada 17 kader PPP dari beberapa daerah, diantaranya Mojokerto, Gresik, hingga Pamekasan. Semua kader PPP dari daerah itu menyatakan dukungan ke Prabowo-Gibran.
"Kami semua masih aktif di PPP dan memiliki KTA. Saya sebagai ketua majelis pakar PPP Lamongan. Dulu pernah jadi Ketua DPC PPP Lamongan. Di sini yang hadir teman-teman masih aktif di struktur PPP," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur
-
5 Fakta Kades di Lumajang Tabrak Pemotor hingga Tewas, Mobil Ngebut!
-
Gubernur Khofifah Tegaskan Komitmen Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf, Perkuat Sinergi Kanwil Kemenag