SuaraJatim.id - Beredar rekaman video gerombolan pemotor membawa senjata tajam di Bojonegoro bikin resah warga. Para pemuda tersebut terlihat melintas di jalanan Desa Sendangrejo Kecamatan Dander.
Berdasarkan rekaman, aksi pemotor yang diperkirakan jumlahnya delapan orang tersebut terjadi pada Sabtu (16/12/2023) sekitar pukul 03.12 WIB. Mereka menggunakan empat motor dengan berboncengan.
Kabar yang beredar, gerombolan pemotor tersebut sempat mengadang salah seorang warga Pedagang nasi goreng, Pak Yas yang kebetulan berpapasan. Namun pedagang tersebut kemudian dibiarkan melintas.
“Pak Yas dihadang di timur lapangan Desa Sendangrejo. Iya Mas (meresahkan warga),” ujar Ikhsan Fauzi dikutip dari Beritajatim.com--media partner Suara.com, Minggu (17/12/2023).
Kapolsek Dander AKP Jadmiko mengaku tengah melakukan pendalaman terkait viralnya video yang memperlihatkan sejumlah pemotor diduga membawa senjata tajam.
“Sudah kita periksa CCTV di rumah warga. Cuma resolusi (gambar) terlalu rendah jadi kabur tidak terbaca,” katanya.
Pihaknya juga telah meminta jajarannya untuk meningkatkan patroli di wilayahnya.
Selain itu, Polsek Dander akan berkoordinasi dengan pemerintah desa untuk menciptakan situasi yang kondusif.
“Melalui bhabinkamtibmas sudah koordinasi dengan pemdes untuk ambil langkah-langkah menciptakan Kamtibmas yang kondusif,” imbuhnya.
Baca Juga: Pemain Persibo Ahmad Faizul Cetak Gol Spektakuler, Difavoritkan Raih Puskas Award 2024
Berita Terkait
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
-
Mengenal Pencipta Lagu 'Stecu Stecu', Kini Viral di TikTok Usai Dibawakan Faris Adam
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani