SuaraJatim.id - Sebuah video yang memperlihatkan seorang bocah menangis hingga sesenggukan saat diajak orangtuanya jalan-jalan ke Gunung Bromo, viral di media sosial. Bukan tanpa alasan, rupanya bocah tersebut mencari karakter favoritnya yakni Teletubbies.
Bromo sendiri menjadi tujuan wisata yang terkenal karena keindahan alamnya. Meski sempat terbakar, kini bukit-bukit di sekitarnya sudah menghijau dan sangat memanjakan mata.
Salah satu spot mendapat julukan Bukit Teletubbies. Bukit Teletubbies merupakan sabana yang luasnya mencapai 382 hektar. Hamparan bukit hijaunya memiliki daya tarik sendiri bagi wisatawan.
Nama bukit tersebut rupanya sukses mengecoh bocah tersebut. Ia berharap bisa bertemu dengan Tinky Winky, Dipsy, Lala dan Po yang merupakan karakter di serial Teletubbies.
Baca Juga: Macet Horor di Gerbang Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Warganet: Besok Naik Helikopter
Namun, pada kenyataannya ia hanya melihat para wisatawan, kuda dan mobil Jeep. Hal tersebut langsung membuatnya sedih.
Ia pun menangis sesenggukan di depan sang ayah.
Dalam video yang diunggah akun instagram @rekomendasi.malangraya, tampak seorang bocah mengenakan jaket berwarna biru tengah menangis.
"Adek mau cari apa sih?" tanya sang ibu.
"Ini namanya Bukit Teletubbies tapi gak ada teletubbiesnya, ya Allah," ungkap sang ayah.
Tak menggubris omongan sang ayah, bocah tersebut masih terus menangis. Bahkan ia kekeuh hendak mencari karakter favoritnya itu.
Sontak saja, unggahan video itu pun menuai beragam komentar gemas dari warganet. Bahkan, akun ofisial Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru juga turut berkomentar.
"Maaf ya dek. Dia lagi kena macet belum sampe ke lokasi waktu kamu di sana," tulis akun @bbtnbromotenggersemeru.
Warganet lain pun juga meninggalkan komentar lucu.
"Ya Allah senang lihat kepolosan anak kecil," komen dddd***
"Maafkan saya ketawa tapi ini lucu gemas masha Allah," ujar ncut***
"Random sekali kamu dek, teletubbiesnya mungkin masih jemur pakaian," komen mike***
"Teletubbiesnya masih kena macet dek," kata redha***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik
-
Banjir Bandang di Ponorogo: Akses Jalan Putus, Warga Harus Dievakuasi
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang