SuaraJatim.id - Heboh warga negara asing (WNA) Myanmar masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 di Kabupaten Tulungagung.
WNA berinisial MS tersebut diketahui memiliki dokumen berupa KK dan KTP. Dia terdaftar senagai DPT di Kecamatan Ngunut.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tulungagung angkat bicara mengenai temuan tersebut. Komisioner KPU Tulungagung, Muhammad Arif mengatakan, yang bersangkutan langsung dicoret dari DPT.
“Jadi namanya dicoret dari DPT, bukan dihapus. Nantinya surat undangan untuk mencoblos juga tidak diberikan,” katanya dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, Minggu (7/1/2024).
Baca Juga: 4 Caleg DPRD Bojonegoro Tiba-tiba Dicoret, Ternyata Ini Penyebabnya
Dia juga menyampaikan, KK dan KTP yang dimiliki WNA tersebut telah dicabut oleh Dispendukcapil Tulungagung.
Arif mengungkapkan WNA yang dimaksud lolos saat pencocokan dan penilitian atau coklit. Sebab, MS bisa menunjukkan KTP dan KK sesuai persyaratan.
KPU hanya memeriksa, tidak dapat memastikan keabsahan dokumen tersebut. “Itu bukan ranah kami, yang bersangkutan dapat menunjukkan KK dan KTP saat petugas mendata sehingga masuk ke daftar pemilih,” katanya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, WNA Myanmar tersebut merupakan pengungsi Rohingnya yang sudah berada di Tulungagung selama 20 tahun.
Pihak Imigrasi Blitar sudah mendatangi WNA tersebut. Dari hasil pendataan, WNA tersebut memiliki Kartu Tanda Pengungsi yang dikeluarkan oleh UNHCR.
Baca Juga: Dijamin Nagih! Kuliner Tulungagung Ini Wajib Dicoba: Hidangan Lokal Yang Nikmat
Menurut Arif, pihaknya telah mendapatkan surat dari Dispendukcapil mengenai status dari WNA.
Berita Terkait
-
Kemendagri Pastikan Persiapan PSU di 9 Daerah Mencapai 99 Persen
-
Hasil PSU di 5 Daerah Kembali Digugat ke MK, KPU RI Tunggu BRPK
-
KPU Klaim Pemungutan Suara Ulang Pilkada di 5 Kabupaten/Kota Tertib dan Lancar
-
Siapa Fajar Alfian? Tulis Komentar Body Shaming ke Ibu-ibu yang Orasi di KPU
-
Alasan Efisiensi, KPU Tiadakan Kampanye Akbar di PSU Pilkada 2024
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani