SuaraJatim.id - Kematian perempuan berinisial YB (16) di kamar kosnya Kediri menyisakan tanda tanya. Diduga, korban meninggal dunia karena overdosis.
Waktu pertama kali ditemukan, mulut korban mengeluarkan busa dari mulutnya. Polisi mengungkapkan fakta baru terkait kematian remaja putri asal Kandat tersebut.
Kanit Reskrim Polsek Pesantren Iptu Dodik Wargo mengatakan, ditemukan obat batuk dan obat anti nyeri di kamar kos korban.
Pihaknya telah mengamankannya sebagai barang bukti. Hanya saja, Iptu Wago mengaku belum bisa memastikan penyebab kematian korban.
“Sampai saat ini kami masih menunggu hasil visum dari Rumah Sakit Bhayangkara Kediri,” katanya dikutip dari Beritajatim.com--partner Suara.com, Selasa (20/2/2024).
Sebelumnya, seorang remaja putri ditemukan meninggal dunia di kamar kosnya pada Selasa (20/2/2024) pukul 12.00 WIB.
Pertama kali ditemukan, ada busa dari mulut remaja putri 16 tahun tersebut.
Jenazah korban pertama kali ditemukan oleh Panggih, pemilik indekos yang hendak bersih-bersih lingkungan kos. Saksi melihat pintu kamar korban tidak terkunci. Kemudian dia melihat korban tertidur terlentang dengan posisi kepala menghadap ke barat di atas kasur.
Mengetahui korban mengeluarkan busa dari dalam mulutnya, pemilik indekos segera memanggil Ketua RT setempat. Saat diperiksa bersama-sama, ternyata korban sudah tidak bernyawa.
Baca Juga: Remaja Perempuan di Kediri Ditemukan Tewas dengan Mulut Berbusa
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Geger 7 Ekor Ular Piton Muncul di Tempat Sampah Sekolah Surabaya, Waspada Musim Hujan!
-
Kecelakaan Tragis di Tol Jombang, Pejalan Kaki Tewas Usai Tabrakkan Diri ke Truk Box!
-
Derita Warga Korban Erupsi Gunung Semeru: Rumah Tertimbun, Yang Tersisa Selimut dan Bantal!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Pelukan di Bawah Abu Gunung Semeru: Kisah Dramatis Imron Hamzah Gendong Putra Lari dari Wedus Gembel