SuaraJatim.id - Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurrachman secara mengejutkan datang pada Laga Madura United melawan Persita Tangerang di Stadion Gelora Bangkalan pada Rabu (6/3/2024).
Kehadiran mantan Kepala Staf Angkatan Darat tersebut diunggah akun Instagram resmi klub.
Terlihat Dudung datang mengenakan jersey Madura United didampingi Pelaksana Presiden Madura United Richard Erlangga.
"Bapak Richard Erlangga Bersama Jenderal TNI (Purn) Bapak Dudung Abdurachman turut hadir dan mendukung langsung dalam pertandingan Madura United FC menghadapi Persita Tanggerang yang di selenggarakan di Stadion Gelora Bangkalan Kemarin Sore," tulis akun @maduraunited.fc dikutip, Kamis (7/3/2024).
Baca Juga: Sindir Wasit, Asisten Pelatih Madura United: Malik Risaldi Dilanggar
Penampakan Dudung di laga tersebut memunculkan spekulasi siapa pemimpin atau presiden Madura United selanjutnya.
Beragam komentar memenuhi kolom pada unggahan tersebut. "Izin Jenderal semoga jadi Leader MU kedepan," tulis akun @agnipr************.
"Smoga tidak berubah nama," komentar akun @sa.m*******.
"Madura Utd kayaknya dijual..musim depan sudah ganti nama," sahut akun okay_bo*******.
"Mantap kayaknya akan oper owner yaa," komentar akun @yudhiscit************.
Baca Juga: Sosok Riski Afrisal, Wonderkid Madura United Cetak Gol Kemenangan Lawan Persija
Pada laga tersebut Madura United unggul atas Persita Tangerang dengan skor 3-2. Tiga gol Sape Kerrab dicetak Francisco Israel Rivera pada menit 21 dan bunuh diri Christian Rontini menit ke-24 dan 68.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Persija, Madura United Keluar dari Zona Degradasi
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
3 Pemain Svay Rieng yang Perlu Diwaspadai Madura United di Semifinal AFC Challenge League
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani