SuaraJatim.id - Komisi D DPRD Jatim menyarankan kepada pemerintah provinsi untuk tidak meninggalkan pemerintah kabupaten/kota dalam pengembangan bus Trans Jatim.
Wakil Ketua Komisi D, M. Ashari mengatakan, kerja sama dengan pemerintah kabupaten/kota diperlukan untuk meningkatkan layanan.
Dia kemudian mencontohkan di Surabaya, bus Trans Jatim belum bisa masuk ke dalam jalur perkotaan. "Sehingga, ke depan harus koordinasi dengan baik baik kabupaten/kota agar TransJatim bisa masuk ke wilayah perkotaan," ujarnya, Senin (29/4/2024).
Pemprov Jatim saat ini tengah mengembangkan Trans Jatim ke sejumlah wilayah. Terbaru, akan ada rute tambahan dari Gresik ke Lamongan yang diproyeksikan bisa terealisasi pada Agustus 2024.
Rute ini akan melayani penumpang yang berangkat dari Terminal Bunder di Gresik ke Terminal Paciran di Lamongan.
Ashari mengusulkan, rute-rute lainnya juga bisa segera dibuka. Bus Trans Jatim diharapkan bisa merambah kawasan Madura.
"Madura sangat butuh terhadap Bus Trans Jatim. Kenapa, karena banyak taksi gelap pelat hitam di Madura dibanding pelat kuning. Tentu itu bisa merugikan masyarakat dan keamanan masyarakat juga tidak sepenuhnya terjamin. Kalau Bus Trans Jatim di Madura, maka bisa mengurangi tingkat kecelakaan," katanya.
Sementara itu, Ketua Komisi D DPRD Jatim dr Agung Mulyono mengatakan, sejauh ini keberadaan Bus Trans Jatim sudah on the track.
Bus TransJatim sudah beroperasi di tiga koridor, yakni koridor 1 Sidoarjo-Gresik, Koridor II Surabaya-Mojokerto dan Koridor III Mojokerto-Gresik.
Baca Juga: Sumenep Gelar Festival Permainan Tradisional, Cek Tanggalnya
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
BRI Catat Sederet Prestasi dan dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Gunung Semeru Erupsi 3 Kali dalam Sehari, Waspada Ancaman Awan Panas untuk Warga Lumajang!
-
Banjir Sumatera, BRI Group Fokus pada Pemulihan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar Pascabencana
-
Hari Ibu 2025, Gubernur Khofifah Dorong Penguatan Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan Jatim
-
BRI Raih Penghargaan atas Komitmen terhadap Penguatan Ekonomi Kerakyatan