SuaraJatim.id - Seorang ayah bernama M. Ishar warga Desa Kalisalam, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur viral usai menganiaya anaknya sendiri yang masih berusia 8 bulan.
Aksi ayah tega menganiaya anaknya tersebut diunggah di grup INFO LANTAS DAN KRIMINAL KOTA/KABUPATEN PROBOLINGGO (OFFICIAL).
Salah satu pengguna Facebokk mengunggah kondisi korban yang berinisial MAS. “Penganiayaan Balita oleh bapak nya.. Miris sekali, sudah lapor polres Pajarakan dan sudah Visum nunggu hasil nya,” tulis keterangan dalam unggahan di Facebook.
Unggahan itu langsung mendapat banyak komentar dari warganet. Banyak yang meminta polisi segera bergerak mengamankan pelaku.
Baca Juga: Viral Ban Jeep Wisata Bromo Lepas, Ternyata Habis Bersenggolan
Usut punya usut, peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (23/5/2024) sekitar pukul 05.30 WIB.
Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Probolinggo telah menindaklanjuti peristiwa dugaan penganiayaan tersebut.
Mengutip dari TIMES Indonesia--jaringan Suara.com, korban mengalami sejumlah luka memar, seperti di pelipis akibat tamparan dan cekikan. Dugaannya, sang ayah tega menganiaya karena emosi mendengar tangisan korban.
Kepala Unit PPA Satreskrim Polres Probolinggo, Iptu Aris Santoso mengatakan kasus tersebut masih dalam penyelidikan. Kendati demikian pelaku masih belum ditahan.
“Sudah ada laporan, dan saat ini sedang dalam proses, termasuk pemeriksaan visum dan lainnya,” ujarnya pada Minggu (26/5/2024).
Baca Juga: Cecok Berujung Maut, Terungkap Motif Pembunuhan Direkayasa Kecelakaan di Ponorogo
Berita Terkait
-
Sadis! Bocah 10 Tahun Disetrum, Dicekoki Miras dan Dibanting di Pabrik Padi, 3 Tersangka Diringkus!
-
Bahaya Penyakit Jantung Bawaan dari Lahir, Ini Tanda-tandanya
-
Dituduh Mencuri, Bocah 10 Tahun di Tangerang Disetrum hingga Disiram Air Miras
-
Puluhan Staf Rumah Sakit Terseret dalam Kasus Penipuan Jaminan Sosial yang Merenggut Nyawa Bayi di Turki
-
Kata Kapolda Kepri Soal Ibu Rantai dan Siksa Anak Sendiri di Batam
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya