SuaraJatim.id - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) remi memiliki kantor perwakilan II di Surabaya. Keberadaan kantor tersebut diharapkan bisa meningkatkan pelayanan dan meningkatkan kepercayaan nasabah bank.
Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan, Surabaya memiliki tingkat pertumbuhan ekonomi dan transaksi bisnis yang cukup tinggi.
Selain itu, Provinsi Jawa Timur juga dipandang sebagai salah satu pusat ekonomi Indonesia. Terlihat dari porsi Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Jawa Timur terhadap PDB Indonesia pada Triwulan I-2024 yang mencapai 14,45 persen. Pada Triwulan I-2024, pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur mencapai 4,81 persen YoY.
Berdasarkan Dana Pihak Ketiga (DPK), juga cukup tinggi. Data per bulan April 2024 DPK perbankan Provinsi Jawa Timur mencapai Rp755,61 triliun, atau setara 8,73 persen dari nasional. Ada pertumbuhan 8,05 persen YoY per April.
Atas pertimbangan itulah pihaknya kemudian mendirikan kantor di Kota Pahlawan. Peresmian kantor LPS di Surabaya dilakukan bersama dengan Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur (Jatim) Adhy Karyono.
Adhy Karyono usai peresmian kantor mengucapkan terima kasih kepada LPS. “Pada akhirnya LPS bisa lebih dekat untuk melayani wilayah Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur," katanya.
LPS memiliki peran penting dalam menjaga stabilitas sistem perbankan. Karena itu harus mampu memberikan jaminan dan perlindungan terhadap simpanan nasabah.
"Masyarakat merasa aman dan nyaman dalam bertransaksi di bank, sehingga, akan mampu menjaga stabilitas ekonomi di wilayah Jawa Timur," katanya.
Kantor perwakilan LPS II akan dinakhodai Bambang S. Hidayat, dengan cakupan wilayah kerja yang meliputi Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur dan Seluruh wilayah Provinsi Kalimantan.
Alamat Kantor Perwakilan LPS di Surabaya ialah di Pakuwon Tower Lantai 27, Jalan Embong Malang No. 21-31, Kedung Doro, Kecamatan Tegalsari.
Baca Juga: Sosok Ini Bisa Jadi Lawan Sengit Bagi Eri-Armuji di Pilwali Surabaya
Selain Kantor Perwakilan LPS II di Surabaya, pada tahun ini LPS juga telah membuka kantor perwakilan di dua daerah lainnya yaitu Kantor Perwakilan LPS I di Medan, dan Kantor Perwakilan LPS III di Makassar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Janji Bebas Rp 40 Juta Berujung Tragis, Napi Makelar Dihajar di Lapas Blitar hingga Kritis
-
Janda di Pasuruan Melonjak Gegara Nikah Siri, 48 Istri Gugat Cerai Usai Suami Ketahuan Poligami
-
Kecelakaan Maut di Manyar Gresik, Pemotor Tewas Terlindas Truk Trailer!
-
Erupsi Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas 5 Kilometer, BPBD Lumajang Keluarkan Imbauan Waspada
-
Jatim Target Produksi Jagung Tembus 5,4 Juta Ton 2026, Khofifah Ungkap Potensi Surplus Besar