SuaraJatim.id - Nasib sial dialami wanita berinisial EN, usia kisaran 40 tahun, Dusun Jatisari, Desa Wonorejo, Kecamatan Kencong, Jember.
Dia menjadi korban pembacokan orang tak dikenal. Peristiwa terjadi saat EN hendak pulang usai mengambil uang di anjungan tunai mandiri (ATM) Kencong pada Selasa (10/9/2024), sekitar pukul 19.00 WIB.
Korban yang mengendarai motor bersama anak perempuannya berusia 7 tahun tiba-tiba dibacok orang tidak dikenal. Diduga, pembacok merupakan begal.
Kiki, saudara korban menuturkan, saat kejadian EN berniat ke Jatiagung. Namun, di tengah jalan dibacok orang tidak dikenal.
Baca Juga: Brutal! Begal di Surabaya Makin Nekat, Lumpuhkan Korban dengan Lampu Neon
"Tadi saudara mau pulang dari Kencong mau ke Jatiagung ke rumah neneknya, tiba-tiba kena begal naik motor dua. Ini kondisinya parah sekali, karena ada beberapa luka," kata Kiki dilansir dari Suarajatimpost.com--partner Suara.com.
Meski demikian, motor korban tidak dibawa oleh para pelaku. "Jadi ibu dan anak naik motor dan terjadilah insiden ini. Namun, motor jenis Honda Vario yang bersangkutan tidak diambil oleh para pelaku," katanya.
Akibat peristiwa tersebut korban mengalami luka yang cukup parah. Perawat Puskesmas Kencong Anggun Tri Setiyani menyampaikan, EN patah tangan sebelah kiri.
Korban juga mengalami luka di punggung dan tubuh lain dengan diameter bervariasi. "Luka cukup parah di beberapa tubuh, dan ada patah juga. Kami duga ini akibat sabetan benda tajam," ungkapnya.
Kejadian tersebut sempat viral di media sosial. Korban tergeletak di jalanan desa.
Baca Juga: Merinding! Warga Desa di Jember Doakan Pembuang Sampah 'Cabutlah Nyawa'
Pihak Kepolisian Sektor Kencong dan tim buru sergap Polres Jember melakukan beberapa olah TKP dan menanyai beberapa saksi dan anak korban yang saat ini berada di rumahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Olahraga Padel Kena Pajak 10 Persen, Kantor Sri Mulyani Buka Suara
-
Sering Kesetrum Jadi Kemungkinan Alasan Ade Armando Dapat Jatah Komisaris PLN Nusantara Power
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
Terkini
-
BSU dan Bansos Belum Cair? Segera Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini dan Dapatkan Cuan Hari Ini
-
Bacaan Niat Puasa Asyura Lengkap dengan Artinya
-
Panduan Lengkap 2025: Cara Beli Nomor Virtual Telegram untuk Verifikasi Aman
-
6 Fakta Pernikahan di Bulan Muharram: Mitos, Budaya, dan Pandangan Islam
-
Rutin Amalkan Zikir Ini Sebelum Tidur Jika Ingin Badan Kuat