SuaraJatim.id - Nasib sial dialami wanita berinisial EN, usia kisaran 40 tahun, Dusun Jatisari, Desa Wonorejo, Kecamatan Kencong, Jember.
Dia menjadi korban pembacokan orang tak dikenal. Peristiwa terjadi saat EN hendak pulang usai mengambil uang di anjungan tunai mandiri (ATM) Kencong pada Selasa (10/9/2024), sekitar pukul 19.00 WIB.
Korban yang mengendarai motor bersama anak perempuannya berusia 7 tahun tiba-tiba dibacok orang tidak dikenal. Diduga, pembacok merupakan begal.
Kiki, saudara korban menuturkan, saat kejadian EN berniat ke Jatiagung. Namun, di tengah jalan dibacok orang tidak dikenal.
"Tadi saudara mau pulang dari Kencong mau ke Jatiagung ke rumah neneknya, tiba-tiba kena begal naik motor dua. Ini kondisinya parah sekali, karena ada beberapa luka," kata Kiki dilansir dari Suarajatimpost.com--partner Suara.com.
Meski demikian, motor korban tidak dibawa oleh para pelaku. "Jadi ibu dan anak naik motor dan terjadilah insiden ini. Namun, motor jenis Honda Vario yang bersangkutan tidak diambil oleh para pelaku," katanya.
Akibat peristiwa tersebut korban mengalami luka yang cukup parah. Perawat Puskesmas Kencong Anggun Tri Setiyani menyampaikan, EN patah tangan sebelah kiri.
Korban juga mengalami luka di punggung dan tubuh lain dengan diameter bervariasi. "Luka cukup parah di beberapa tubuh, dan ada patah juga. Kami duga ini akibat sabetan benda tajam," ungkapnya.
Kejadian tersebut sempat viral di media sosial. Korban tergeletak di jalanan desa.
Baca Juga: Brutal! Begal di Surabaya Makin Nekat, Lumpuhkan Korban dengan Lampu Neon
Pihak Kepolisian Sektor Kencong dan tim buru sergap Polres Jember melakukan beberapa olah TKP dan menanyai beberapa saksi dan anak korban yang saat ini berada di rumahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Benarkah BSU 2025 Tak Cair Lagi Akhir Tahun? Ini Faktanya
-
APBD Jatim 2026 Disetujui, Gubernur Khofifah Pastikan Jalankan Sejumlah Program Prioritas
-
Bansos BPNT Cair November 2025, Cek Jadwal dan Cara Penyaluran Terbaru!
-
BLT Kesra 2025 Rp 900 Ribu, Begini Cara Daftar dan Cek Penerima Lewat HP!
-
Polda Jatim Kerahkan 447 Personel Kawal Operasi Zebra Semeru 2025, Ini Sasarannya