SuaraJatim.id - Gedung Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung (UIN SATU) terbakar hebat pada Jumat (22/11/2024) pagi.
Belakangan polisi mengungkap dugaan pemicu kebakaran. Kapolsek Kedungwaru AKP Sumaji mengatakan, hasil identifikasi diketahui jika terbakarnya UIN SATU terindentifikasi korsleting panel listrik di gudang yang ada di lantai 1 gedung Saifuddin Zuhri.
Sumaji mengungkapkan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran tersebut.
"Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, tetapi kerugian materiil masih dalam penghitungan. Pemeriksaan dilakukan untuk memastikan keamanan gedung dan mencegah kejadian serupa," kata Sumaji.
Baca Juga: Cerita Lansia di Pacitan, Harus Kehilangan Rumah Usai Disambar Petir
Sebelumnya, kebakaran melahap gedung Saifuddin Zuhri. Banyaknya barang mudah terbakar, seperti kertas, plastik, dan perangkat elektronik membuat api dengan cepat membesar.
Kebakaran tersebut berhasil dipadamkan dalam waktu 30 menit setelah melibatkan 15 APAR dan bantuan tim pemadam kebakaran.
"Kecepatan penanganan ini sangat membantu mencegah api menyebar ke lantai lain," kata Sumaji.
Kendati demikian, kebakaran sempat membuat panik civitas akademik di kampus tersebut.
Namun, tidak ada kerusakan struktur gedung. Aktivitas kampus sementara dihentikan hingga penyelidikan dan perbaikan selesai.
Baca Juga: 10 Rumah di Surabaya Hangus Terbakar Hanya dalam 32 Menit
Rektor UIN SATU menyampaikan komitmennya untuk memperkuat sistem keamanan dan meninjau ulang prosedur keselamatan di lingkungan kampus.
Pemerintah setempat diharapkan memberikan bantuan teknis dan dukungan untuk percepatan pemulihan. [Antara]
Berita Terkait
-
Pramono Anung Sidak Lokasi Kebakaran, Jakarta Darurat Fasilitas Damkar?
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
-
Ini Sejumlah Bahaya yang Mengintai Jika Lakukan Modifikasi Lampu Mobil
-
Kronologi Kebakaran Gedung Kopegmar Jakarta Utara, 80 Damkar Dikerahkan
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir