SuaraJatim.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Tol Krian-Legundi-Bunder-Manyar (KLBM), tepatnya di Km 24+100. Sebuah mobil Honda HRV dengan nomor polisi L 1208 HZ menabrak belakang truk tronton bernopol AG 8911 UD.
Peristiwa tersebut terjadi pada Rabu (27/11/2024) malam sekitar pukul 19.30 WIB. Akibat kecelakaan tersebut tiga orang dilaporkan meninggal dunia.
Kejadian nahas tersebut bermula ketika Honda HRV yang dikendarai Bella Mega (29), warga Gubeng, Surabaya melaju dari arah Gresik menuju Krian, Sidoarjo.
Saat tiba di lokasi kejadian, mobil diduga kehilangan kendali dan menabrak bagian belakang truk tronton yang yang dikemudikan Kriswanto (46), asal Krajan, Jember. Ketika itu, truk sedang melaju searah di lajur lambat.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Gresik, Ipda Achmad Andri Aswoko mengatakan, akibat kecelakaan tersebut tiga orang dilaporkan meninggal dunia, yakni pengemud Honda HRV dan dua penumpangnya atas nama Muzarotun Nikmah (25) asal Desa Gondangmanis, Jombang, serta MZ (30) asal Surabaya.
“Akibat kecelakaan tersebut, pengemudi Honda HRV meninggal di tempat, sementara kedua penumpangnya meninggal dalam perjalanan menuju RSUD Ibnu Sina Gresik,” ujar Ipda Achmad Andri dilansir dari BeritaJatim--partner Suara.com, Kamis (28/11/2024).
Insiden diduga disebabkan human error. Pengemudi Honda HRV tidak memperhatikan arah depan dengan jelas dan tidak menjaga jarak aman.
“Saat kecelakaan, arus lalu lintas di lokasi sedang landai dan cuaca mendung. Kendaraan terakhir berhenti di lajur lambat, menghadap ke selatan,” jelasnya.
Ketiga jenazah langsung dibawa ke RSUD Ibnu Sina Gresik untuk proses visum et repertum (VER).
Baca Juga: Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal
Pihak kepolisian telah melaukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan barang bukti.
Kepolisian mengimbau para pengemudi untuk selalu mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan menjaga konsentrasi saat berkendara, terutama di jalan tol yang rawan kecelakaan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswa UMM, Polisi Bongkar Detail Pembuangan Jasad di Pasuruan
-
Pelaku Curas di Pamekasan Ditembak Polisi, Korban Tewas Usai Kecelakaan
-
Tak Sekadar Ikon Viral, Patung Macan Putih Kediri Kini Punya Sertifikat Hak Cipta Resmi dari Negara
-
Duit Ludes Main Trading, Pria di Magetan Buat Laporan Curanmor Palsu Gara-gara Takut Istri
-
5 Fakta Pencabulan Bocah 4 Tahun di Sumenep, Pelakunya Pelajar MTs