Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Rabu, 07 Mei 2025 | 16:40 WIB
Wamendagri Bima Arya saat ditemui usai menemui Presiden ke-7 Jokowi, Kamis (3/4/2025). [Suara.com/Ari Welianto]

Sebelumnya, viral video pidato Wamendagri Bima Arya saat upacara Hari Pendidikan Nasional di Balai Kota Blitar. Dalam potongan video viral itu memperlihatkan Wamendagri meminta agar Wali Kota Blitar Syauqul Muhibbin dan Wakil Wali Kota Blitar Elim Tyu Samba komitmen terus bersama hingga akhir masa jabatan.

“Jangan ada yang memisahkan Wali Kota dan Wakil Wali Kota, setuju,” kata Wamendagri dalam video tersebut.

Bima Arya juga berpesan agar tidak ada orang yang berniat memisahkan Syauqul Muhibbin dan Elim Tyu Samba. Ia juga meminta agar Syauqul Muhibbin dan Elim kompak hingga akhir masa jabatan.

“Kalau tidak ada yang tidak setuju akan langsung berhadapan dengan Wakil Menteri Dalam Negeri,” tegasnya.

Baca Juga: Misterius! ART di Blitar Meninggal dalam Kondisi Hangus

“Setuju kalau pemimpinnya kompak, setuju kalau pemimpinnya bersama-sama memikirkan warga. Semoga Allah SWT memudahkan ikhtiar kita,” imbuhnya.

Profil Bima Arya

Bima Arya Sugiarto merupakan politikus dan akademisi kelahiran Bogor pada 17 Desember 1972. Dia dikenal sebagai Wali Kota Bogor selama dua periode, dari 2014 hingga 2024.

Dia merupakan alumni Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Parahyangan, Bandung dan meraih gelar Sarjana Hubungan Internasional pada tahun 1996.

Bima Arya kemudian melanjutkan pendidikannya ke jenjang magister dengan meraih Master of Public Administration (MPA) dari Australian National University. Dia juga meraih gelar Ph.D di universitas yang sama.

Baca Juga: Ngerinya Petasan di Blitar Meledak Lukai Tuannya, 4 Remaja Dilarikan ke Rumah Sakit

Sebelum terjun sepenuhnya ke dunia politik praktis, Bima Arya aktif di dunia akademis. Ia menjadi pengajar dan peneliti di berbagai lembaga pendidikan dan think tank. Keahliannya dalam bidang politik lokal, desentralisasi, dan kebijakan publik menjadikannya seorang intelektual yang dihormati.

Load More