Adu Jotos Langgar PSBB Surabaya, Habib Umar Assegaf Bangil Ditendang

Yang menjadi sasaran Habib Umar berikutnya adalah anggota Satpol PP.

Pebriansyah Ariefana
Kamis, 21 Mei 2020 | 15:51 WIB
Adu Jotos Langgar PSBB Surabaya, Habib Umar Assegaf Bangil Ditendang
Habib Umar Assegaf Bangil.

SuaraJatim.id - Sebuah video berdurasi satu menit 23 detik menggambarkan Habib Umar Assegaf Bangil, seorang pria bergamis dan berserban putih cekcok dan berkelahi dengan petugas PSBB di check point exit tol Surabaya, Jawa Timur. Berdasarkan data yang diperoleh dari Kepolisian, peristiwa itu terjadi pada Rabu (20/5/2020), sekitar pukul 16.45 WIB.

Pria bergamis itu adalah Habib Umar Assegaf Bangil, pemilik mobil Toyota Camry bernopol N 1 B yang dihentikan. Karena tak terima disuruh putar balik oleh petugas, Habib Umar Assegaf Bangil pun turun dari mobil dan terjadilah adu mulut hingga perkelahian dengan petugas Satpol PP.

Salah seorang petugas kepolisian yang berusaha meredam emosi Habib Umar Assegaf Bangil pun juga jadi sasaran. Beruntung petugas kepolisian bisa meredam emosinya.

"Bapak jangan mentang-mentang pak. Ini memang aturan pak," kata anggota polisi pada Habib Umar Assegaf Bangil.

Baca Juga:MUI Bela Habib Umar Assegaf Bangil: Dia Bukan Orang Sembarangan

Mendengar perkataan polisi, Habib Umar Assegaf Bangil langsung membalikkan badannya dan menghampiri polisi tersebut. Beruntung tidak terjadi perkelahian.

Yang menjadi sasaran Habib Umar berikutnya adalah anggota Satpol PP.

Saat Habib Umar Assegaf Bangil kembali ke mobilnya, tangan kanannya terkepal sambil diarahkan ke petugas Satpol PP seraya mengancam.

Melihat ancaman tersebut, anggota Satpol PP pun tertawa. Ternyata, tawaan Satpol PP makin membuat emosi Habib Umar Assegaf Bangil.

Seketika itu pun Habib Umar Assegaf Bangil menghampiri Satpol PP dan mendorongnya dengan sekuat tenaga. Mata Habib Umar Assegaf Bangil pun melotot tajam.

Baca Juga:Habib Umar Assegaf Langgar PSBB, Fadli Zon: Harusnya Petugas Lebih Simpatik

Perkelahian pun tak terhindarkan. Anggota Satpol PP yang didorong membalas dengan pukulan dan tendangan. Keduanya saling adu pukul sampai-sampai petugas Satpol PP terjatuh.

Anggota polisi akhirnya melerai perkelahian tersebut dan meminta Habib Umar Assegaf Bangil untuk kembali ke daerahnya.

"Sudah pak. Tolong hargai kita. Monggo silahkan balik," pinta anggota polisi.

Anggota Satpol PP pun menimpali perkataan polisi.

"Hargai petugas bapak. Bapak itu dari luar kota dikasih tau betul-betul," ucap Satpol PP.

Namun tetap saja si Habib tidak terima dengan aturan PSBB. Bahkan Habib Umar Assegaf Bangil sampai-sampai mengaku kalau dirinya dari Polda. Namun tak jelas Polda mana yang dia akui.

"Kalau bapak dari Polda harusnya lebih tahu aturan," kata Satpol PP.

Tak lama kemudian, Habib Umar pun menyerah dan memilih putar balik.

Kontributor : Achmad Ali

REKOMENDASI

News

Terkini