Pun dengan kinerja Wapres Maruf Amin di mata milenial Jatim juga dinilai baik.
"49,2 persen mengaku puas, 24,6 persen kurang puas, 13,7 persen tidak puas, 12,5 persen tidak tahu atau tidak menjawab," urai Ikhsan.
Lebih lanjut, dia mengemukakan perolehan Presiden Jokowi yang lebih tinggi dibandingkan Wapres Maruf Amin sebagai hal yang wajar.
"Karena memang Presiden Jokowi lebih sering muncul. Tapi di sisi lain, perolehan Ma’ruf Amin yang cukup tinggi di kelompok milenial ini merupakan sinyal bahwa sosoknya juga telah diterima dengan baik oleh kalangan kelompok usia pemuda ini," tambah Ikhsan.
Baca Juga:Survei Pilgub Jatim 2023, Khofifah, Risma Hingga Emil Dardak Teratas
Sementara kepuasan milenial atas Gubernur Jatim Khofifah cukup tinggi mencapai 61,6 persen.
"Kepuasan milenial 61,6 persen puas terhadap Kinerja Gubernur Khofifah. Meskipun kepuasan terhadap Kinerja Pemprov Jatim 46,1 persen. Sehingga ini konsisten dari awal tadi lebih pada sosoknya," beber Ikhsan.
Sebagai informasi, hasil penelitian yang dilakukan SSC dilaksanakan dari 5 Maret hingga 25 Maret 2021 di 38 kabupaten/kota di Jawa Timur.
Survei dilakukan terhadap 1.070 responden yang dipilih menggunakan metode stratified multistage random sampling dengan margin of error kurang lebih 3 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen. Penentuan responden survei terhadap kinerja pemerintah dan juga Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, dari kalangan millennials dalam setiap KK dilakukan dengan bantuan kish grid.
Baca Juga:Survei SSC: Milenial Favoritkan Khofifah, Risma dan Emil Jadi Cagub Jatim