Saham Bank Jatim Diborong Dua Direkturnya Sendiri

Saham PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) diborong dua direkturnya sendiri.

Muhammad Taufiq
Selasa, 27 April 2021 | 10:31 WIB
Saham Bank Jatim Diborong Dua Direkturnya Sendiri
Seorang pewarta memotret layar yang menampilkan informasi pergerakan harga saham di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta. (ANTARA/Aditya Pradana Putra)

Hal ini menunjukkan bahwa kepercayaan masyarakat domestik secara umum terhadap Bank Jatim semakin meningkat. Busrul Iman meyakini Bank Jatim memiliki prospek yang cerah di tahun 2021.

"Sesuai dengan kinerja keuangan Maret 2021 yang telah kami rilis beberapa waktu lalu, kinerja Bank Jatim menunjukkan pertumbuhan positif dari tahun sebelumnya (Year on Year/YoY). Total aset tercatat Rp.89,65 Triliun atau tumbuh 28,58 persen (YoY), sedangkan laba bersih tercatat Rp 448 Miliar atau tumbuh 2,20 persen (YoY).

"Selama triwulan I 2021, penyaluran kredit Bank Jatim sekitar Rp 41,73 Triliun atau tumbuh 8,63 persen (YoY), sedangkan dana pihak ketiga tercatat Rp 76,09 Triliun atau tumbuh secara signifikan 31,72 persen," kata Busrul.

Baca Juga:Cara Beli Saham Mudah bagi Pemula

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak