Alhamdulillah! Pertama di Pulau Jawa, Lamongan Masuk Daerah Level 1 PPKM

Jawa Timur masih menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Aktivitas Masyarakat (PPKM) berdasarkan level. Update data terbaru, dari 38 kabupaten dan kota, sekarang hanya 2 daerah.

Muhammad Taufiq
Rabu, 08 September 2021 | 16:14 WIB
Alhamdulillah! Pertama di Pulau Jawa, Lamongan Masuk Daerah Level 1 PPKM
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa [Foto: Beritajatim]

SuaraJatim.id - Jawa Timur masih menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Aktivitas Masyarakat ( PPKM ) berdasarkan level. Update data terbaru, dari 38 kabupaten dan kota, sekarang hanya 2 daerah saja berstatus level 4.

Dua daerah itu adalah Kabupaten Ponorogo dan Magetan. Sementara untuk level 3 PPKM berjumlah 19 daerah, yakni; Tulungagung, Trenggalek, Pacitan, Ngawi, Nganjuk, Mojokerto, Malang, Madiun, Lumajang, Kota Probolinggo dan Kota Mojokerto.

Kemudian Kota Malang, Kota Madiun, Kota Kediri, Kota Blitar, Kota Batu, Kabupaten Kediri, Kabupaten Jombang dan Kabupaten Blitar.

Adapun utnuk level 2 PPKM sebanyak 16 daerah; Kabupaten Tuban, Sumenep, Situbondo, Sidoarjo, Sampang, Probolinggo, Pasuruan, Pamekasan, Kota Surabaya, Kota Pasuruan, Jember, Gresik, Bondowoso, Bojonegoro, Banyuwangi dan Bangkalan.

Baca Juga:Tatap Laga Kontra Persela, Dua Legiun Asing Terancam Absen Lagi Bela Persipura

Lalu level 1 baru satu daerah saja, yakni Kabupaten Lamongan. "Alhamdulillah, kabupaten Lamongan tembus level 1 pertama di Jawa. Level 2 naik 16 daerah, level 3 tercatat 19 daerah dan level 4 tinggal 2 daerah," tulis Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di akun Instagramnya @khofifah.ip.

"Bersyukur diikuti kewaspadaan dan disiplin protokol kesehatan yang ketat. Matur nuwun kerja keras semua pihak. Jaga dan waspada ya lur. Mugi sehat seger waras sedoyo," tulis Khofifah melanjutkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini