Dia juga mengatakan, kedua orang tersebut juga sempat menawarkan ke beberapa tetangga untuk ikut aksi di Djengkol dengan iming-iming mendapatkan tanah garapan di tempat penyuplai tebu Pabrik Gula Pesantren tersebut.
"Kalau saya tidak pernah secara langsung ditawari, hanya beberapa tetangga katanya ditawari, namun tidak ada yang mau ikut," katanya.
Mbah Min juga mengatakan, setelah penangkapan itu dua orang tetangganya tidak pernah kembali ke rumah, tidak ada kabar dan kejelasan apakah kedua tetangganya masih hidup atau tidak.
"Mereka kemana juga tidak jelas, keluarga yang ditinggal, istri dan anaknya setelah kejadian itu juga pindah entah kemana, tidak ada keterangan di desa bahkan ke tetangganya," katanya.
Baca Juga:Faktor Penyebab G30S PKI yang Menewaskan 6 Jenderal dan Satu Perwira
Sejarah Unjuk Rasa di Perkebunan Djengkol
Sejarahwan Kediri Achmad Zainal Fachris, mengatakan peristiwa demonstrasi gede-gedean di perkebunan Djengkol Kabupaten Kediri pada 15 November 1961 itu merupakan aksi propaganda Partai Komunis Indonesia (PKI) pertama di Indonesia.
Kala itu, ribuan orang berkumpul dari pelbagai daerah untuk berdemo meminta perkebunan yang sebelumnya ditarik oleh pemerintah dari rakyat. Para demonstran itu meminta agar pemerintah mengembalikan lagi perkebunan tersebut kepada rakyat.
Perkebunan Djengkol sendiri merupakan salah satu aset Belanda sebelum kemerdekaan. Kemudian setelah penjajah keluar dari nusantara perkebunan tersebut bebas dikelola oleh warga di sekitar kawasan.
Dahulu area ladang maupun kebun yang dapat dikelola sangatlah luas. Sampai dikemudian hari penggarap perkebuna yakni warga tidak diperbolehkan menggarap lagi oleh pemerintah.
Baca Juga:Minta Stop Arahkan Tuduhan PKI ke Orang Lain, Dedek: Kami Tak Percaya PKI Bangkit
"Jadi memang Perkebunan Djengkol ini dahulu dikelola rakyat, dan pada rentan tahun 1960-an ditarik menjadi aset pemerintah. Dari itu akhirnya mereka berdemo, ribuan orang kader partai hingga sayap partai dari berbagai penjuru tanah air datang ke Kediri," katanya saat dihubungi Suara.com, Senin (26/9/2021).