Wiwiek menjelaskan, untuk harga kebutuhan pokok yang dijual pada kegiatan operasi pasar kali ini, di antaranya adalah cabai rawit Rp4.500 per ons, bawang putih Rp12.500 per ½ kg, bawang merah Rp. 8.000 per ½ kg, minyak goreng Rp17.500 per liter, gula pasir Rp11.600 per 1 kg, telur ayam Rp18.500 per 1 kg, dan beras palur Rp45.500 per 5 kg.
"Harga pada operasi pasar per liternya untuk kemasan minyak sederhana, kami menjual Rp17.500 karena di pasaran sudah mencapai angka Rp18. 500 per liternya," katanya.
Wiwiek memastikan, untuk ketersedian stok bahan pokok di Kota Surabaya menjelang Natal dan Tahun Baru 2022 cukup aman. Sebab, kata dia, pihaknya juga terus berusaha untuk menjaga stabilitas harga sembako di Kota Surabaya.
"Mendekati Natal dan Tahun Baru biasanya terjadi lonjakan harga, tapi kami pastikan Insya Allah hal itu tidak terjadi. Untuk stok kebutuhan pokok menghadapi Nataru dipastikan masih aman," katanya. ANTARA
Baca Juga:BMKG Peringatkan Potensi Banjir Rob di Pesisir Kota Surabaya Selama Beberapa Hari Ini
- 1
- 2