Hujan Disertai Angin Kencang Memorakporandakan Pamekasan, Dua Desa Terdampak

Hujan deras disertai angin kencang melanda kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Minggu (13/2/2022). Akibatnya, bangunan rumah warga dilaporkan mengalami kerusakan.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Minggu, 13 Februari 2022 | 22:27 WIB
Hujan Disertai Angin Kencang Memorakporandakan Pamekasan, Dua Desa Terdampak
Hujan disertai angin kencang melanda Pamekasan, Minggu (13/2/2022). [Beritajatim.com]

SuaraJatim.id - Hujan deras disertai angin kencang melanda kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Minggu (13/2/2022). Akibatnya, bangunan rumah warga dilaporkan mengalami kerusakan.

“Hujan yang disertai angin terjadi di Pamekasan, sekitar pukul 12:30 WIB mengakibatkan beberapa bangunan rusak,” kata Kasi Pengendalian dan Sarana Prasarana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pamekasan, Budi Cahyono mengutip dari Beritajatim.com jejaring Suara.com, Minggu.

Ia melanjutkan, ada dua desa terdampak bencana alam.

“Lokasi terdampak meliputi Desa Peltong, Kecamatan Larangan, serta Desa Polagan, Kecamatan Galis, Pamekasan,” ungkapnya.

Baca Juga:Banjir di Kapuas Hulu, 92 Rumah Terendam dan 294 Warga Terdampak

Bahkan akibat kejadian tersebut, pemilik rumah mengalami kerugian hingga jutaan rupiah, sekalipun hanya atap bangunan yang menggunakan asbes maupun genting.

“Kerusakan rumah Bapak Marluwi pada asbes dan genting, kerugian sekitar Rp 5 juta,” jelasnya.

“Sedangkan kerugian yang dialami Bapak Mahrus di Desa Polagan, Galis, ditaksir sekitar Rp 10 juta. Di mana kerusakan tersebut merupakan kandang (ternak) itik di rumahnya,” sambung pria yang akrab disapa Pak Budi.

Ia menambahkan, tidak ada korban jiwa akibat bencana alam tersebut, kendati demikian BPBD Pamekasan tetap mengimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap berbagai jenis bencana.

“Kami selalu berharap agar masyarakat selalu waspada terhadap berbagai jenis bencana,” pungkasnya.

Baca Juga:BPBD Pamekasan Peringatkan Banjir, Ternyata Malamnya Banjir Sungguhan Saat Sungai Kloang Meluap

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini