Ketika Daerah Lain di Jatim Kekeringan, Pacitan Malah Diguyur Hujan Deras, Alun-alun Sampai Tergenang Begini

Hujan cukup deras mengguyur Kabupaten Pacitan Jawa Timur ( Jatim ), Senin (26/09/2022) siang. Air hujan bahkan menggenangi sejumlah tempat, salah satunya alun-alun kota.

Muhammad Taufiq
Senin, 26 September 2022 | 16:14 WIB
Ketika Daerah Lain di Jatim Kekeringan, Pacitan Malah Diguyur Hujan Deras, Alun-alun Sampai Tergenang Begini
Genangan air di alun-alun Kota Pacitan [Foto: Beritajatim]

SuaraJatim.id - Hujan cukup deras mengguyur Kabupaten Pacitan Jawa Timur ( Jatim ), Senin (26/09/2022) siang. Air hujan bahkan menggenangi sejumlah tempat, salah satunya alun-alun kota.

Padahal daerah lain di Jatim saat ini sedang mengalami masa kekeringan akibat musim kemarau. Misalnya di Ngawi, Probolinggo, sampai Pamekasan Madura. Namun sejumlah daerah masih diguyur hujan.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Juanda kemarin juga meramalkan kalau hari ini sejumlah daerah di Jatim bakal diguyur hujan, yakni Mojokerto dan Probolinggo.

Pacitan sendiri tidak diramalkan hujan hari ini. Namun nyatanya sejak dini hari tadi hujan mengguyur kawasan itu. Air hujan membuat air dari sungai kecil di sekitar jalan meluap hingga menggenangi jalanan.

Baca Juga:Cek Daftar Harga Kebutuhan Bahan Pokok yang Naik dan Turun Hari Ini

Sejak dini hari hujan gerimis mengguyur. Namun intensitasnya naik menjadi deras saat pagi harinya. "Hujannya sejak tadi malam, cuma derasnya baru tadi pagi," kata salah satu warga Pacitan, Suci Oktavia, dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Senin (26/09/2022).

Banjir mulai meluap ke jalan mulai pukul 10.00 WIB. Menurut Suci, yang terdampak banjir ini hanya di sekitar kota saja. Diperkirakan selain hujan yang cukup tinggi, meluapnya air di selokan di daerah Pacitan Kota itu,ditengarai oleh sungainya yang mengalami pendangkalan.

"Di Kelurahan Pucang Sewu sudah langganan, selokannya mengalami pendangkalan," katanya menambahkan.

Sementara itu Kalaksa BPBD Pacitan, Erwin Andriatmoko mengungkapkan bahwa luapan air yang menggenangi jalanan di seputaran Pacitan kota saat ini sudah mulai surut. Sebelumnya, luapan air hampir merata di jalanan kota.

"Intensitas hujan mulai pagi tadi hingga siang tinggi, namun ini sudah mulai mereda," katanya.

Baca Juga:Dua Hari Ini Dua Nyawa Melayang Tertabrak Kereta Api di Kediri, Korban Terakhir Pak Dayat

Luapan air di selokan-selokan ini, kata Erwin karena permukaan air laut yang naik. Sehingga air hujan yang berada di selokan itu belum bisa langsung masuk laut. Menurutnya, pas hari ini perlu waktu, tadi setelah intensitas hujan mereda, air yang menggenangi jalan sudah mulai surut.

"Permukaan air laut naik, jadi tidak bisa langsung mengalir ke laut. Saat hujan sudah mulai mereda, luapan air yang ada di jalan juga mulai surut. Saat ini masih ada sedikit yang banjir, di daerah barat Pacitan Kota," ujarnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini