Ahmad Agung dan Rohit Chand Absen Saat Persik Lawan PSS Sleman, Pemain Ini Penggantinya

Persik akan bertandang ke markas PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (21/10).

Baehaqi Almutoif
Sabtu, 21 Oktober 2023 | 06:05 WIB
Ahmad Agung dan Rohit Chand Absen Saat Persik Lawan PSS Sleman, Pemain Ini Penggantinya
Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide (persikfc.id)

SuaraJatim.id - Persik akan bertandang ke markas PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (21/10). Klub berjuluk Macan Putih tersebut dipastikan tanpa Ahmad Agung dan Rohit Chand pada laga tersebut.

Ahmad Agung terkena sanksi tak boleh main di 2 pertandingan usai aksinya saat melawan Persita Tangerang. Rohit Chan tak bisa karena akumulasi kartu.

Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide mengaku sudah menyiapkan pemain penggantinya. Ady Eko Jayanto dipercaya menggantikannya di sektor gelandang.

"Absenya Rohit Chand dan Agung merupakan hal yang normal dalam sebuah kompetisi. Saya sangat senang punya pemain yang bisa bermain sepenuh hati," ujarnya dikutip dari laman Persik Kediri.

Baca Juga:Benahi Sektor Depan, PSIS Pastikan Gaet Striker Baru di Bursa Transfer Paruh Musim

"Masih ada Ady Eko Jayanto untuk mengisi posisi tersebut. Saya yakin kemampuannya juga tidak kalah dengan rekan lainnya," katanya lagi.

Sejauh ini Ady Eko telah tampil 9 kali bersama Persik Kediri musim ini. Dia juga berhasil melakukan interseption sebanyak 12 kali dan Clearances 4 kali.

Rospide memastikan timnya siap tempur. Dia percaya diri untuk meraih poin maksimal di laga melawan PSS Sleman. "Jadi kita percaya semua tim siap memenangkan laga," katanya.

Persiapan yang cukup panjang menjadi modal Rospide menghadapi PSS Sleman. Dia mengaku telah mengevaluasi dan melakukan perbaikan kekurangan tim.

"Kita punya waktu cukup lama kemarin untuk berlatih. Sudah siap untuk pertandingan," katanya.

Baca Juga:Hasil BRI Liga 1: Gasak Arema FC 3-0, PSM Kembali ke Jalur Kemenangan Setelah Kalah 5 Kali Beruntun

"Target kita menang. Pertandingan penting bagi kedua tim. Tapi kita punya misi kemenangan," imbuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini