Calon Wagub Pendamping Khofifah Memanas: Bersama Pak Emil Saya Nyaman dan Produktif

Peta Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim 2019-2024 mulai memanas.

Baehaqi Almutoif
Minggu, 28 April 2024 | 19:09 WIB
Calon Wagub Pendamping Khofifah Memanas: Bersama Pak Emil Saya Nyaman dan Produktif
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (kanan) mengamati perahu para nelayan saat peringatan Hari Nusantara ke-24 tahun 2023 di Pantai Kenjeran Surabaya, Senin (11/12/2023). [ANTARA/HO-Biro Adpim Jatim]

SuaraJatim.id - Peta Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim 2019-2024 mulai memanas. Sejauh ini baru Khofifah Indar Parawansa yang telah menyatakan akan maju di Pilgub.

Khofifah menegaskan akan kembali bersama Emil Elestianto Dardak sebagai wakilnya.

Meski demikian, spekulasi muncul mengenai posisi wakil gubernur (wagub) yang akan menjadi pendamping Khofifah di Pilgub Jatim. Sejumlah nama pun bermunculan menjadi pesaing Emil Dardak.

Baru-baru Khofifah kembali menegaskan bahwa dia nyaman menjalankan pemerintahan Pemprov Jatim dengan Emil Dardak. Hal itu diungkapkannya saat menghadiri acara Silaturahim Syawal 1445 H dan Tausiyah Kebangsaan LDII Jatim.

Baca Juga:Kader Sepakat! Gerindra Jember Sudah Punya Jagoan untuk Bertarung di Pilkada 2024

“Bersama Pak Emil saya merasa nyaman dan produktif. Nyaman penting, produktif penting. Oleh karena itu, doa kami apa yang sudah kami lakukan lima tahun yang lalu mudah-mudahan memberikan manfaat dan barokah,” ujarnya dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, Minggu (28/4/2024).

Dia juga menyampaikan terima kasih atas kerja sama sejumlah pihak yang telah ikut membangun Jawa Timur.

“Terima kasih, bahwa partnership yang terbangun selama ini menjadikan Alhamdulillah Jawa Timur Allah jaga harmonis, partnership di antara kita semua. Matur nuwun semuanya dan mohon maaf semuanya,” katanya.

Sementara itu, Emil Dardak yang ditanya mengenai hal tersebut hanya tersenyum kecil.

“Sudah ya Mas. Yang pasti saya sebagai Ketua Demokrat Jatim terus melakukan komunikasi politik dengan semua parpol yang sudah memberikan ke Bu Khofifah. Yakni, Gerindra, Golkar dan PAN. Doakan semuanya berjalan lancar,” tuturnya.

Baca Juga:Golkar Siapkan Kader di Pilkada Jember, Ini Sosoknya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini