Adu Kekayaan Khofifah vs Risma vs Luluk: Intip Juga Isi Garasinya

Pilgub Jatim 2024 diramaikan dengan tiga sosok perempuan yang telah mendaftar ke KPU setempat beberapa hari lalu.

Baehaqi Almutoif
Minggu, 01 September 2024 | 10:42 WIB
Adu Kekayaan Khofifah vs Risma vs Luluk: Intip Juga Isi Garasinya
Kolase Khofifah Indar Parawansa, Tri Rismaharini, dan Luluk Nur Hamidah.

Mengutip dari laporan LHKPN KPK yang diunggah 31 Desember 2023, Risma memiliki total kekayaan Rp17.453.207.496. Rinciannya tanah dan bangunan Rp15.285.610.000, terdiri dari 7 petak tanah dan bangunan di Surabaya.

Isi garasi Risma, punya tiga mobil dengan rincian, Mitsubishi Pajero SPD 2 4L Dakar tahun 2017 hasil sendiri senilai Rp400.000.000, Mitsubishi Pajero Sport 2.4L/Jeep tahun 2022 juga hasil sendiri berharga Rp585.000.000 dan Toyota Fortuner 2.4 VRZ 4X2 AT/JEEP Tahun 2021 dari hasil sendiri bernilai Rp485.000.000. Lalu satu unit sepeda Brompton Tahun 2018 dari hasil sendiri senilai Rp20.000.000.

Politikus PDIP itu juga memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp160.000.000 dan kas Rp1.116.683.840. Namun Risma memiliki utang Rp599.086.344.

3. Luluk Nur Hamidah

Baca Juga:Daftar Nama 120 Anggota DPRD Jatim Periode 2024-2029 yang Baru Dilantik

Masih dari laporan LHKPN KPK pada 31 Desember 2023, Luluk punya kekayaan Rp6.175.532.994. Rinciannya tanah dan bangunan Rp3.908.275.000, teridiri dari 2 petak tanah dan bangunan di Kota Surakarta, 2 petak tanah di Sragen, tanah di Karanganyar, tanah di Boyolali, serta tanah di Semarang.

Luluk memiliki mobol Honda CRV SUV Tahun 2019 hasil sendiri seharga Rp465.000.000. Politikus PKB itu juga mempunyai harta bergerak lainnya Rp1.190.895.400 dan kas Rp911.362.594. Akan tetapi, dia memiliki utang senilai Rp300.000.000.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini