SuaraJatim.id - Polisi telah meringkus NT (44), lelaki yang sempat mengamuk dan meneror warga di Denpasar, Bali dengan sebilah pedang. Saat dilakukan penangkapan, NT yang diduga terpengaruh minuman keras itu sempat membuang pedang yang digunakan untuk menakut-nakuti warga.
Kapolsek Denbar AKP Johannes Nainggolan menyampaikan, pelaku ditangkap saat berada di rumahnya
di Jalan Pulau Batanta Gang VI, Denpasar Barat, Bali pada Selasa (26/3/2019), tak lama setelah aksi penyerangan tersebut.
Johannes menyampaikan, pedang sepanjang 60 sentimeter itu dibuang NT ke sungai setelah meneror warga dan pengguna jalan di jembatan Jalan Batanta, Denpasar Barat.
“Dia (NT) buang pedang itu ke sungai dan berhasil kami temukan,” kata Johannes seperti dikutip Beritabali.com--jaringan Suara.com, Kamis (28/3/2019).
Dalam pemeriksaan, tersangka mengaku sebelum mengamuk dirinya sempat mabuk-mabukkan di seputaran lokasi. Setelah mabuk, tersangka tidak bisa mengontrol diri dan mengambil pedang dari rumahnya. Dan, selanjutnya keluar dalam keadaan sempoyongan sambil memutar-mutar pedangnya menuju jembatan Jalan Batanta Denbar.
Melihat ada orang mabuk membawa pedang, warga dan pengguna jalan ketakutan hingga akhirnya memutar haluan. Sebagai ganjaran atas perbuatannya, polisi menjerat NT dengan UU Darurat nomor 12 tahun 1951 tentang kepemilikan senjata tajam dan pasal 2 tentang kepemilikan senjata tajam ancaman 10 tahun penjara.
“Pelaku sudah kami tahan dan dikenakan UU Darurat tentang kepemilikan senjata tajam,” terangnya.
Diberitakan, aksi mengamuknya yang dilakukan NT dengan meneror warga dengan pedang sempat terekam kamera ponsel dan viral di media sosial.Tersangka dalam keadaan mabuk mengacung-acungkan pedang ditangannya sehingga pengguna kendaraan tidak bisa melintas. Selanjutnya, tersangka diamankan warga setempat dan dibawa ke rumahnya.
Berita Terkait
-
Diduga Tiduri Istri orang, Riyan Babak Belur Dikeroyok Sang Suami
-
Kampanye di Bali, Prabowo Subianto Akui Tidak Bagikan Kaos
-
Ngaku Vegan Tak Tahunya Influencer Internasional Ini Makan Ikan di Bali
-
Momen Bendesa Grogi, Tidak Menyangka Dipayungi Jokowi
-
Tiga Kali ke Indonesia, Park Bo Gum Tak Kesampaian Sambangi Bali
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Bebas Bersyarat 2 Napi Lapas Blitar Dicabut, Buntut Aniaya Napi hingga Tewas
-
4 WNA Perempuan Pencuri Emas 135 Gram di Surabaya Diciduk, Beraksi Saat Malam Natal
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Jawa Timur hingga 20 Januari, Berpotensi Banjir dan Longsor
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun