SuaraJatim.id - Adanya tempat pemungutan suara (TPS) yang melakukan pemilihan suara ulang (PSU) membuat penyelenggara harus memikirkan cara agar antusiasme masyarakat tidak berkurang.
Langkah unik dilakukan TPS 10 Desa Dahanrejo Kecamatan Kebomas Kabupaten Gresik Jawa Timur yang memilih menyediakan doorprize bagi warga yang ikut memilih kembali di TPS tersebut. Doorprize yang disediakan adalah sembako dan peralatan rumah tangga.
Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPPK) Kebomas Habiburrohman mengaku optimis pelaksanaan coblos ulang masih diminati masyarakat meski bukan hari libur.
"Kami optimis masyarakat Dahanrejo yang terdaftar di DPT TPS 10 masih sangat antusias," katanya seperti dilansir Berita Jatim - jaringan Suara.com, Rabu (24/4/2019).
Hal tersebut bersambut oleh warga setempat. Seorang masyarakat yang terdaftar di DPT TPS 10, Mahrus mengaku harus izin ke perusahaan tempatnya bekerja agar dapat menyempatkan melakukan coblos ulang.
"Saya menyempatkan diri izin masuk kerja agak siang demi melakukan coblos ulang," tuturnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Gresik M Qosim yang melakukan peninjauan di TPS 10 Dahanrejo menyatakan coblos ulang tersebut merupakan satu-satunya TPS yang dilakukan Gresik dari 2.210 TPS yang tersebar di wilayah itu.
"Sebagai orang pemerintah tugas kami hanya memantau. Sebab, coblos ulang tersebut merupakan tugas negara demi legimitasi," jelasnya.
Untuk diketahui di TPS 10 Desa Dahanrejo tercatat 267 orang termasuk dalam daftar pemilih tetap (DPT). Pemungutan suara ulang di TPS tersebut dilakukan, lantaran Bawaslu Gresik menemukan adanya tujuh orang yang tidak membawa formulir A5 (bukan penduduk domisili), namun melakukan pencoblosan di TPS tersebut. Namun, pemungutan suara ulang ini hanya memilih capres serta cawapres.
Baca Juga: Temukan Pelanggaran, Bawaslu Sangihe Minta Pemungutan Suara Ulang
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak