SuaraJatim.id - Pemutilasi jasad wanita tanpa identitas di lantai 2 bekas Mal Matahari kompleks Pasar Besar Malang, Jawa Timur ternyata memiliki rekam jejak sadistik. Diketahui, Tersangka Sugeng (49) pernah memotong lidah pacarnya.
Hal ini diungkapkan Ketua RW 06 Kelurahan Jodipan Kota Malang Muhammad Luthfi. Sugeng yang sempat bermukim di Jodipan bersama keluarga, pernah nekat memotong lidah teman wanitanya dengan gunting. Kejadian tersebut terjadi sekitar delapan tahun silam.
"Dia (Sugeng) tidak punya istri. Dulu memang punya pacar, namun sempat melakukan tindakan kriminal dengan memotong lidah pacarnya tersebut," kata Luthfi ditemui awak media, Kamis (16/5/2019).
Tidak sampai di situ saja. Aksi kejam Sugeng pernah menimpa ayah kandungnya sendiri.
Baca Juga: Polisi Sebar Sketsa Wajah Korban Mutilasi Pasar Besar Malang
"Pernah juga dia memukul ayah kandungnya dengan palu," sambungnya.
Sejak saat itu, lanjut Luthfi, keluarga Sugeng memutuskan pindah dari Jodipan. Namun, belakang diketahui, beberapa kali Sugeng berkeliaran di Jodipan dan sempat tidur di sebuah rumah kosong.
Bahkan di tembok rumah kosong tersebut, ada coretan yang identik dengan pesan serupa TKP penemuan korban mutilasi.
"Sekitar enam bulanan ini sering tidur di sini," kata Luthfi.
Menyikapi informasi itu, Kapolres Malang Kota AKBP Asfuri belum bisa berkomentar banyak.
Baca Juga: Ini Alat yang Digunakan Pelaku Mutilasi Membuat Tato di Telapak Kaki Korban
"Memang ada informasi itu (penganiayaan kepada pacar dan bapak). Masih kami dalami (penyidikan)," kata Asfuri.
Berita Terkait
-
Misteri di Balik Pembunuhan Mengerikan di Jombang, Kepala Korban Ditemukan Terpisah
-
Kronologi Lengkap Mutilasi di Ngawi: Cekcok di Hotel Berujung Tubuh Dipotong, Dibuang di 3 Lokasi
-
Sadis! Ini Kronologi Mutilasi Wanita Dalam Koper di Ngawi, Pelaku Sempat Inapkan Potongan Tubuh di Rumah Nenek
-
Potongan Tubuh Istri Ditawari Tetangga, Tarsum Diduga Depresi Mutilasi Yanti Gegara Usaha Jagal Kambingnya Bangkrut
-
Geger Suami di Ciamis Tega Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Sempat Ditenteng hingga Ditawarkan ke Tetangga
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani
-
Kasus Penahanan Ijazah Masuk Babak Baru, Wali Kota Surabaya Intruksikan Cek Semua Perusahaan
-
Heboh Isu KPK Geledah Dispora Jatim, Terungkap Fakta Sebenarnya