SuaraJatim.id - Seorang ibu rumah tangga di Kediri, Jawa Timur ditemukan tewas di kamar rumah, dengan masih memakai pakaian tidur.
Perempuan bernama Endang Widyawati (47) tersebut menjadi korban pembunuhan dengan kondisi luka gorok di lehernya.
Korban ditemukan sudah tewas oleh kerabatnya di dalam kamar rumahnya Dusun Nyawangan, Desa Nyawangan, Kecamatan Kras, Kabupaten Kediri, Senin (27/5/2019) pukul 09.00 WIB. Posisinya tertelentang di lantai dengan bersimbah darah.
“Ada kerabatnya yang masuk ke rumah berniat mencari korban. Saat masuk kamar menemukan korban sudah meninggal dunia dengan kondisi leher terluka,” kata Sukamto, perangkat desa setempat.
Baca Juga: Tewaskan 1 Orang, Polisi Tak Kenakan Hukum di Insiden Ledakan Mercon Kediri
Pihak kepolisian kini tengah melakukan olah tempat kejadian perkara. Ada dugaan pelaku pembunuhan adalah suaminya.
Sebab sebelumnya, Endang dan suaminya kerap terlibat cekcok.
“Saudara korban yang menemukan jenazah sempat bersimpangan dengan suaminya. Dugaannya pelaku adalah suaminya sendiri,” kata Bungkek, panggilan akrab Sukamto, seperti diwartakan Beritajatim.com—jaringan Suara.com.
Belum ada keterangan resmi dari kepolisian. Begitu juga keberadaan Ahmad Zaini, suami korban hingga kini belum diketemukan.
Baca Juga: Detik-detik Mercon Meledak Tewaskan 1 Orang di Kediri
Berita Terkait
-
Tewaskan 1 Orang, Polisi Tak Kenakan Hukum di Insiden Ledakan Mercon Kediri
-
Detik-detik Mercon Meledak Tewaskan 1 Orang di Kediri
-
Marah Ketahuan Selingkuh, Suami Cekik dan Bekap Istri Hingga Tewas
-
1 Orang Tewas dan 2 Luka Parah Akibat Ledakan Mercon di Kediri
-
Hilang Seusai Beri Pakan Ikan, Rahmat Ternyata Dibunuh Sang Paman
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 Pilihan Mobil Bekas Honda 3 Baris Tahun Muda, Harga Mulai Rp50 Jutaan
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
Pilihan
-
Siapa Takeyuki Oya? Bawa Liga Jepang Melesat Kini Jadi GM Urus Liga Indonesia
-
QJMotor Cito 150 Diperkenalkan di Jakarta Fair, Motor Sport Mini dengan Transmisi Matic
-
Pemain Keturunan Yogyakarta Bisa Langsung Gabung Timnas Indonesia U-20 Tanpa Naturalisasi
-
Liga Putri Digelar Bareng Pilpres 2029, Bakal Jadi Alat Politik?
-
Mengenal Buriram United Klub Baru Shayne Pattynama, Ada Hubungan dengan Manchester United?
Terkini
-
Lantik Anggota KPID Jatim, Khofifah Ajak Wujudkan Ruang Digital yang Sehat
-
Dahsyatnya Shalawat Jibril: 4 Keutamaannya yang Menggetarkan Hati
-
Tabur Bunga di Selat Bali, Harapan Keluarga Bertarung dengan Kenyataan
-
Belum Kebagian BSU? Cuan Akhir Pekan Tetap Bisa dari Saldo DANA Kaget! Cek 3 Link Ini Sekarang!
-
5 Ciri Pemilik Ajian Pancasona dan Rawarontek, Kebal dan Tembus Dunia Ghaib