SuaraJatim.id - Semasa hidup, KH Tholchah Hasan selain dikenal sebagai Mustasyar (penasihat) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) juga melekat sebagai sosok pendidikan.
Kelahiran Tuban Tahun 1936 silam itu kerap disebut sebagai seorang tokoh yang multidimensi. Selain menjadi tokoh pendidikan, ia dikenal sebagai pegiat organisasi yang tekun dan seorang tokoh yang aktif di pemerintahan. Mantan Menteri Agama era Presiden Abdurrahman Wahid alias Gus Dur ini juga tokoh utama yang mendirikan Universitas Islam Malang (Unisma).
Hal ini diungkapkan Rektor Universitas Islam Malang (Unisma), Masykuri Bakri. Selain sosok ulama dan juga mantan menteri, almarhum juga dikenal sebagai tokoh pendidikan. Bahkan disebut telah mewakafkan diri di dunia pendidikan. Terbukti dengan perannya sebagai pendiri kampus NU itu dan menjabat sebagai Ketua Dewan pembina Unisma.
"Beliau Ketua dewan pembina sekaligus pendiri Unisma. Beliau sendiri sudah bilang telah melangkahkan kaki di dunia pendidikan," kata Masykuri.
Ia melanjutkan, paling diingat petuah almarhum agar warga, baik kalangan Nahdliyyin (sebutan warga NU) maupun golongan lainnya untuk tetap rukun dalam menyikapi berbagai hal atas kondisi yang berkembang di masyarakat.
"Semuanya (diminta) menjaga ketentraman, terutama di dunia pendidikan. Beliau ini orang yang selalu memberikan solusi dan alternatif-alternatif," kenangnya.
Untuk diketahui, KH Tholchah Hasan meninggal dunia di Rumah Sakit Saiful Anwar, Kota Malang, Jawa Timur pukul 14.10 WIB, Rabu (29/5/2019).
Kontributor : Aziz Ramadani
Baca Juga: Sebelum Dimakamkan, Mantan Menteri Agama Era Gus Dur Disalatkan Tiga Kali
Berita Terkait
-
Sebelum Dimakamkan, Mantan Menteri Agama Era Gus Dur Disalatkan Tiga Kali
-
Tutup Usia, Menteri Agama Era Gus Dur Tolchah Hasan Dimakamkan Usai Tarawih
-
Menjadi NU Tak Cuma Sebatas Qunut dan Tahlil
-
Usai Rusuh Jakarta, NU Cirebon: Kembalilah Bersatu untuk NKRI
-
NU: Jihad Itu Sejatinya Membangun Bangsa, Bukan Cuma Perang
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kronologi Lansia Ditabrak Kereta Api Sritanjung di Lumajang, Begini Kondisinya
-
4 Kecamatan di Ponorogo Terendam Banjir, Ini Penjelasan BPBD
-
Heboh Jaksa Kejari Madiun Ditangkap Kasus Pemerasan Kades, Ini Penjelasan Kejati Jatim
-
Kronologi Bus PO Jaya Utama vs Karimun di Tuban, 2 Orang Tewas di Lokasi
-
Kronologi Penusukan Remaja hingga Tewas di Madiun, Pelaku Beli Pisau Online Sebelum Tahun Baru 2026