SuaraJatim.id - Oknum TNI asal Kabupaten Nabire, Provinsi Papua, menusuk seorang perempuan yang bernama Endang Satriani (54) warga Dusun Pandanasri, Desa Lambang Kuning, Kecamatan Kertosono, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, Sabtu (15/6) akhir pekan lalu.
Korban ditusuk bertubi-tubi hingga Endang tews setelah dirawat di rumah sakit terdekat. Pelaku penusukan yakni oknum TNI, Kopda SK (34), tentara aktif di Papua, beralamat tinggal di jalan Astama Yonif 753 RT10/RW3 Desa Girimulyo, Kecamatan Nabire, Kabupaten Nabire.
Tetangga korban berinisial SR (50) menjelaskan, awalnya pelaku berusaha menyelesaikan masalah. Karena korban diduga jadi wanita idaman lain (WIL) mertua laki laki yang merupakan purnawirawan Polri.
”Jadi Kopda SK ini mendapat cerita dari ibu mertua maupun istrinya, bahwa Endang itu WIL ayah mertuanya, Kusno (58) purnawirawan Polri, pernah tugas di Polsek Kertosono Nganjuk. Dia datang hendak menyelesaikan masalah itu,” kata SR seperti diberitakan Suarajatimpost.com—jaringan Suara.com, Senin (17/6/2019).
Baca Juga: Diduga Karena Proyek Pengamanan, FBR dan Oknum TNI Bentrok di Pondok Aren
Ketika Kopda SK hendak menasihati Endang, ternyata di sana ada ayah mertuanya dan terjadi cekcok. Saat itulah pelaku naik pitam dan menusuk Endang.
”Mertua Kopda SK dan korban sudah kayak suami istri. Setiap hari Pak Kusno ada di rumah Endang,” tukasnya.
Kusno, kata SR, dianggap menelantarkan istri sahnya yang tinggal di Dusun Bogo, Desa Nglawak, Kecamatan Kertosono, Kabupaten Nganjuk. Bahkan, istri sahnya tampak kurus kering.
"Pak Kusno mengakui sama warga sekitar, sudah nikah siri," terang SR.
Selain itu, keberadaan Kusno di rumah korban beralasan untuk membantu mencarikan pasien kegiatan perdukunan yang selama ini dilakukan korban.
Baca Juga: Pangdam Jaya Selidiki Dugaan Oknum TNI Terlibat Pembakaran Mapolsek Ciracas
"Ada yang bilang sih, membantu mencarikan pasien," lanjut SR.
Berita Terkait
-
Sadis! Aksi Pembunuhan di Kota Wisata Terekam CCTV, Pelaku Tusuk Leher Korban
-
Tidak Ada Ampun! Oknum TNI AL Bakal Dihukum Berat Jika Terbukti Bunuh Jurnalis Juwita di Kalsel
-
2 Oknum TNI AD Jadi Tersangka Penembakan 3 Polisi di Way Kanan, DPR: Hukum Seberatnya dan Dipecat!
-
Pengadilan Militer Vonis Tiga Tersangka Kasus Pembunuhan Bos Rental Mobil, Semua Dipecat
-
'Peradilan Keluarga' Lindungi Pembunuh Berseragam? Rangkaian Kasus TNI Bunuh Warga Sipil Terungkap!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
Terkini
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi