SuaraJatim.id - Dalam kurun waktu empat hari terakhir, sejak dirawat di RSUD Soetomo, kondisi kesehatan Wali Kota Surabaya Tri Risma Harini mulai menunjukan peningkatan.
Direktur Utama RSUD Soetomo Surabaya, dr Joni Wahyuhadi membeberkan kondisi kesehatan Risma cukup menunjukan perkembangan signifikan meski sempat ada masalah.
"Kondisinya makin baik dari pada kemarin, perkembangan bagus sekali, fungsi organ cepat membaik, paru-paru yang ada masalah pelan-pelan baik, dan pemeriksaan darah menunjukkan hasil yang signifikan," ujar Joni di RSUD Soetomo, Jumat (28/6/2019).
Menurut Joni, alat bantu pernafasan untuk Risma akan dikurangi lagi. Rencananya pada hari ini, tim dokter untuk akan mulai mencoba mencopot alat medis yang melekat di tubuh Risma.
"Rencana kita dari tim medis hari ini wineng (mulai disapih), mulai bantuan nafas. Kalau semua baik, besok kita lepas. Alat bantu nafas kita lepas. Sekarang sudah tidak pakai respirator, hanya support saja kalau ada kesulitan bernafas kita support kalau tidak nafas sendiri," imbuhnya.
Joni menambahkan perkembangan kondisi kesehatan Risma cukup pesat, dilihat dari beberapa faktor yang menjadi parameter penilaian tim medis.
"Parameter-parameter darah, jantung, paru-paru kita kan monitor semua. Itu menunjukkan perbaikan yang signifikan. Bisa juga karena kuman yang sudah kita lakukan terapi, hal-hal yang kurang kita tambahi, laboraturium yang kurang-kurang misalkan kadar kalsiumnya, kadar gula kita betulkan dalam batas normal, jadi alhamdulillah," ungkap Joni.
Tepat pada hari Jumat, tim medis akan melakukan evaluasi dan pengecekan kembali ke Risma.
"Hari ini kita evaluasi, kalau besok kuat 100 persen kita lepas bantuan nafsunya, tinggal perawatan di ruangan, mungkin kalau baik 1-2 hari bisa pulang. Ini lebih cepat," pungkasnya.
Baca Juga: Risma Dijenguk JK, Fuad: Ibu Belum Bisa Ngomong Karena Masih Ada Ventilator
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Risma Dijenguk JK, Fuad: Ibu Belum Bisa Ngomong Karena Masih Ada Ventilator
-
Jenguk Risma di RSUD Soetomo, Wapres JK Berkomunikasi Lewat Tulisan
-
Gubernur Minta RS Dr Soetomo Beri Pelayanan Terbaik Untuk Wali Kota Risma
-
Wali Kota Surabaya Membaik, Tapi Masih Makan Menggunakan Selang Sonde
-
Kabar Wali Kota Risma Kritis Ternyata Hoaks
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
Terkini
-
4 Link DANA Kaget Siap Diklaim, Cuan Instan Rp249 Ribu Menanti di Jumat Berkah!
-
Saldo DANA Gratis Spesial Jumat Berkah Rp 259 Ribu, Masih Aktif Dan Rebutan
-
6 Keutamaan Bersedekah di Hari Jumat, Rahasianya Bukan Sekadar Pahala Semata
-
Stop Buang Jelantah, BRI Buktikan Limbah Ini Bisa Jadi Sumber Penghasilan
-
Tanggal Tua Gak Ngeri Lagi, ShopeePay Hadirkan Rejeki Akhir Bulan dengan Saldo Gratis!