SuaraJatim.id - Sebelum menghadiri resepsi pernikahan anak Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjenguk Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini di Gedung Bedah Pusat Terpadu RSUD dr Soetomo pada Sabtu (29/6/2019) malam.
Kabag Humas Pemkot Surabaya M Fikser mengatakan setibanya di Gedung Bedah Pusat Terpadu RSUD dr Soetomo, Presiden Jokowi yang didampingi Iriana Jokowi langsung menuju ruang ICU.
"Pak Jokowi, Ibu Iriana, dan Pak Luhut (Panjaitan) yang datang, dan masuk ke ruang ICU," ujar Fikser.
Selain Jokowi, Iriana dan Luhut Panjaitan. Tampak pasangan Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Timur Emil Dardak dan Arumi Bachsin ikut mengantarkan, tetapi tak sampai di dalam ICU.
Baca Juga: Bikin Terharu, Ini Pesan Wali Kota Risma yang Masih Dirawat di Rumah Sakit
"Saya kan tadi di bawah, jadi kurang tahu," imbuhnya.
Sementara itu, Putra Sulung Risma, Fuad Bernardi, mengatakan Jokowi, Iriana, Luhut, Mensesneg Pratikno, Wagub Emil Dardak, dan Arumi Bachsin masuk ke ruang ICU.
"Iya masuk semua, Pak Jokowi mengatakan jangan mikir terlalu banyak, warga Surabaya sudah menunggu," ungkap Fuad.
Dalam kesempatan tersebut, Fuad mengemukakan sang ibu mengucapakan rasa terima kasih langsung ke rombongan Presiden Jokowi yang sengaja datang menjenguk.
"Iya, ibu mengucapkan terima kasih ke semua tamu," pungkasnya.
Baca Juga: Risma Sempat Batuk Lendir, Ini Bedanya Batuk Asma dan Batuk Biasa
Dari pantauan Suara.com, Presiden Jokowi beserta rombongan meluangkan waktu kurang dari 30 menit. Saat keluar dari gedung tersebut, Presiden Jokowi sempat melambaikan tangan pada masyarakat yang sudah lama menunggu kedatangannya, di Jalan Raya Dharmawangsa Surabaya.
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Polresta Solo Apresiasi Masyarakat Manfaatkan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor
-
Bahaya! JP Morgan Soroti Pernyataan Blunder Pejabat RI, Terbukti IHSG dan Rupiah Anjlok
-
IHSG Anjlok 8 Persen, Saham NETV Justru Terbang Tinggi Menuju ARA!
-
IHSG Terjun Bebas, Hanya 15 Saham di Zona Hijau Pasca Trading Halt
-
Tarif Impor Bikin IHSG Babak Belur, Bos BEI Siapkan Jurus Jitu Redam Kepanikan Investor
Terkini
-
Motif Pembunuhan Ayah Kandung di Surabaya Terungkap, Fakta Baru Terkuak
-
Profil Dyan Puspito Rini, Sekretaris Asprov PSSI Jatim yang Baru Saja Tutup Usia
-
Pria Pasuruan Ditemukan Tewas Setelah Menggunakan Jasa PSK
-
BRI Membantu UMKM Seperti Gelap Ruang Jiwa Menjangkau Pasar Global
-
Setelah Gabung dalam BRI UMKM EXPO(RT), Kini Usaha UMKM Unici Songket Silungkang Meroket