SuaraJatim.id - Warga Bali kembali digegerkan dengan hilangnya senjata api milik anggota Polres Jembrana, I Ketut P. Pistol milik petugas itu hilang diduga dicuri maling saat tinggal sembahyang di Pura Sakenan Serangan, Denpasar Selatan, Sabtu (3/8/2019) dini hari.
Peristiwa hilangnya senpi itu menggegerkan jajaran kepolisian, apalagi belum lama ini digegerkan hilangnya senpi laras panjang jenis SS1 milik anggota Brimob Polda Bali di Hotel Ayana akhir tahun 2017 lalu. Sementara kasus ini ditangani jajaran Polresta Denpasar dan Polsek Denpasar Selatan.
Sementara itu, Kapolsek Denpasar Selatan Kompol Nyoman Wirajaya yang dikonfirmasi belum mau berkomentar banyak mengenai hilangnya senpi pistol milik Polisi di Pura Sakenan.
“Coba konfirmasi dengan Kapolresta,” katanya seperti dikutip dari Beritabali.com--jaringan Suara.com, Senin (5/8/2019).
Baca Juga: Ngeri, Pria Ini Nekat Potong Kue Ulang Tahun Pakai Pistol
Senpi berisi 4 butir amunisi itu hilang setelah ditinggal di dalam mobil yang diparkir anggota di depan pura. Kejadian itu baru diketahui setelah petugas selesai ibadah dan kembali ke mobil.
Ia pun kaget setelah melihat pintu mobilnya dalam keadaan tercongkel. Mirisnya, tas miliknya yang berisi pistol itu turut raib. “Mobilnya dicongkel dan pencuri mengambil pistol berisi 4 peluru,” kata seorang sumber yang enggan disebutkan identitasnya.
Terkait insiden ini, I Ketut P juga sempat menjalani pemeriksaan di Bidang Profesi dan Pengamanan (Bidpropam) Polda Bali. Kini, polisi dikabarkan sedang memburu pelaku yang diduga mencuri pistol milik anggota.
Berita Terkait
-
Terlalu Baper? Tetangga Laporkan Wanita Ini ke Polisi Hanya Karena Disemprot Pistol Air
-
Sopir Honda BRV Pede Todongkan Pistol ke Arah Pengendara Pajero Sport, Ban Sampai Pecah
-
Ayah Pelaku Penembakan di Sekolah Georgia Ditangkap, Beri Kado Natal Pistol ke Anaknya
-
Bocah 5 Tahun di Utah Tak Sengaja Tembak Diri Sendiri hingga Tewas saat Main di Kamar Ortu
-
Anak 3 Tahun Tak Sengaja Tembak Dirinya Sendiri, Kakak Minta Bantuan ke Warga Sekitar
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako
-
Ambles, Rumah di Ponorogo Terperosok dalam Lubang 5 Meter
-
Fraksi di DPRD Jatim Minta Pemprov Bagi Adil Sekolah Negeri dan Swasta
-
Posisi Terbaru Persebaya di Klasemen Usai Kalahkan Persija: Kembali Rasakan Puncak
-
Jauh Terpencil, Kampung di Banyuwangi Ini Sempat Bertahun-tahun Kesulitan Listrik