SuaraJatim.id - Dua mahasiswa yakni PQ Aristyawan (21) dan Hawa Dina (19) tewas setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Desa Gebang Kecamatan/Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur pada Selasa (20/8/2019) malam.
Kecelakaan tersebut melibatkan tiga kendaraan sekaligus yakni dua sepeda motor dan satu truk, yakni Honda Supra 125 bernomor polisi M 5900 AR dan dan Yamaha Vixion bernomor polisi AG 5736 XY serta satu truk bernomor polisi M 8373 UH, .
Peristiwa tersebut bermula saat motor Honda Supra 125 yang dikemudikan PQ Aristyawan berboncengan dengan Hawa Dina melintas dari arah selatan ke utara hendak mendahului mobil bak terbuka. Namun motor yang dikendarai Aristywan terlalu ke kanan.
Sementara itu, dari arah berlawanan, melintas truk yang dikemudikan Hasan bersamaan dengan motor Yamaha Vixion yang dikendarai Ardi Irawan. Akibat motor yang dikendarai Aristywan terlalu ke kanan dan jaraknya terlalu dekat, akhirnya tabrakan antara kendaraan honda supra tersebut dengan truk tak bisa dihindarkan. Motor tersebut menabrak bagian depan pojok sebelah kanan bak truk tersebut.
Kanit Laka Lantas Polres Bangkalan Ipda Didit Permadi menjelaskan saat kecelakaan terjadi, motor yang dikemudikan korban terpental mengenai motor Yamaha Vixion.
“Setelah menabrak bak truk, sepeda Supra 125 itu terpental lalu mengenai roda dua Yamaha Vixion dikendarai Ardi Irawan yang melintas dari arah selatan ke utara,” jelas Didit dari laporan tertulis yang diterima Suara.com pada Selasa (20/8/2019).
Akibat kecelakaan tersebut pengendara honda supra 125 atas nama PQ Arystiawan Asal Pamekasan berserta yang dibonceng atas nama Hawa Dina asal Jombang meninggal dunia.
“Ardi Irawan pengemudi Yamaha Vixion itu hanya mengalami luka ringan,” ungkapnya.
Kontributor : Muhammad Madani
Baca Juga: Adu Banteng Motor VS Truk, Dua Pegawai Koperasi Tewas di Tempat
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak