SuaraJatim.id - Situs penemuan Arca Jaladwara di Sendang Sumberbeji, Desa Kesamben, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang jadi tontotan para warga. Mulai dari ibu-ibu hingga anak-anak kecil berjajar di tepi sendang.
Mereka yang merasa penasaran ingin menonton wujud arca yang berada di dalam kolam tersebut. Bahkan, rombongan siswa sekolah dasar yang usai bersekolah menyempatkan untuk melihat ke lokasi.
Namun, sayangnya mereka tak bisa melihat lantaran kondisi debit air di sendang saat ini dalam kondisi pasang. Pekerja yang akan menguras air di dalam sendang masih merancang alat penyedot lumpur dan air.
Meski begitu, keramaian warga dimanfaatkan pedagang yang berjualan makanan dan minuman. Seperti penjual pentol, bakso dan es kelapa muda (degan) yang berjejer di sekitar lokasi sendang Sumberbeji.
Baca Juga: Arca Berbentuk Garuda Diduga Peninggalan Majapahit Ditemukan di Jombang
Salah satu penjual es degan bernama Rudi mengatakan bahwa ramainya para pengunjung menjadi peluang menghabiskan jualan es nya. Banyak yang membeli es degan ketika pengunjung duduk bersantai di tepi sendang.
"Alhamdulillah mas jadi banyak yang beli es degan saya. Lumayan untung. Es degan (kelapa) harganya Rp 4 ribu, kopi Rp 2 ribu," ujarnya kepada Suara.com.
Rudi juga mengatakan, selain menjual es degan ia juga menjual kopi. Para pengunjung rata-rata juga banyak yang membeli kopi buatannya tersebut.
"Kopi juga banyak yang beli mas, buat pekerja yang nguras itu. penghasilannya lebih banyak dari biasanya pokoknya" katanya.
Dengan berjualan di area sendang Sumberbeji, Rudi yang biasa meraup untung sebanyak Rp 200 ribu, kini bisa meraup untung sebesar Rp 300 ribu hingga Rp 500 ribu.
Baca Juga: Kades Kesamben Ingin Tempat Temuan Arca Jaladwara Jadi Wisata Reliji
"Kalau jualan disini karena kondisinya yang ramai bisa mencapai Rp 300 sampai Rp 500 ribu mas," katanya.
Kontributor : Arry Saputra
Berita Terkait
-
Ngaku Masih Punya Garis Keturunan, Gus Miftah Kena Nyinyir: Akhirnya Terjawab Penyebab Runtuhnya Kerajaan Majapahit..
-
Gus Miftah Ngaku Keturunan ke-18 Prabu Brawijaya, Muncul Silsilah Keluarga SBY dari Trah Majapahit: Saudaraan?
-
Percaya Diri Ngaku-Ngaku Keturunan Brawijaya, Gus Miftah Di-Skakmat Ahli Sejarah: Itu Tokoh Fiktif
-
Belanda Kembalikan 288 Benda Bersejarah ke Indonesia, Termasuk 4 Patung Zaman Hindu-Budha
-
Nangis Lihat Arca, Dian Sastrowardoyo Biarkan Tas Mewah Puluhan Juta Terseok di Lantai!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia