SuaraJatim.id - Polisi membuka hasil sementara uji laboratorium forensik terhadap korban tewas yang diduga mengonsumsi miras oplosan di Kota Malang Jawa Timur.
Berdasarkan uji sampel, diketahui ada kandungan alkohol yang tinggi di dalam darah korban.
Meski begitu, Kapolres Malang Kota AKBP Dony Alexander mengatakan hasil laboratorium forensik tersebut masih belum final. Sebab masih baru sebatas pemeriksaan sampel darah korban.
"Hasil labfor hanya melihat kandungan darah, kandungan darah berisikan kandungan alkohol tinggi. Namun penyebab kematian masih kami berkoordinasi dengan pihak laboratorium forensik," kata Dony, Jumat (20/9/2019).
Baca Juga: Korban Miras Oplosan di Kota Malang Bertambah, Satu Remaja Usia 16 Tahun
Ia melanjutkan, mengenai dugaan miras oplosan juga masih terus didalami. Berdasarkan pemeriksaan saksi-saksi, termasuk yang telah meninggal, diketahui memang telah mencampur miras.
"Namun kandungannya apa? Masih dalam proses penyidikan. Apa kandungannya sehingga muncul reaksi efek kimia dan mengakibatkan meninggal?" sambung dia.
Berdasarkan penuturan saksi atau korban juga diketahui gejala yang terjadi usai menenggak miras oplosan tersebut.
"Jadi ada sekali teguk (miras) lalu pulang, kemudian muntah, pusing, pandangan mata kabur. Lalu segera minum air kelapa muda sehingga tidak sampai keracunan dan meninggal," katanya.
Kontributor : Aziz Ramadani
Baca Juga: Pesta Miras Oplosan di Tempat Keramat, Tiga Warga Tewas
Berita Terkait
-
Apotek Dilarang Bebas Jual Alkohol Murni
-
Pesta Miras Oplosan Berakhir Tragis, Empat Warga Bogor Meninggal Dunia
-
Catat! Ini 5 Bahaya Miras Oplosan, Salah Satunya Gangguan Penglihatan
-
Pensiunan Polisi Dalang Jual Miras Oplosan Maut di Subang, Ini Sosoknya
-
Tragis! Kronologi 7 Orang Tewas Usai Pesta Miras Oplosan Lotion Anti Nyamuk
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia
-
Harga Gabah Kering Jatuh, DPRD Jatim: Panen Raya Terancam Tak Dinikmati Petani