SuaraJatim.id - Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah memberikan ceramah agama di eks lokalisasi Gang Dolly, Rabu (9/10/2019) malam. Acara ini bertajuk "Gang Dolly Ngaji & Sholawatan" yang diselenggarakan oleh Lembaga Kemaslahatan Keluarga Nahdlatul Ulama (LKKNU) Jawa Timur.
Acara ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Santri Nasional 2019 yang puncaknya pada 27 Oktober 2019 di Jawa Timur. Gus Miftah diundang spesial untuk memberikan ceramah di lingkungan bekas tempat prostitusi terbesar di Asia Tenggara ini.
Dalam pembukaan ceramahnya, Gus Miftah langsung menceritakan saat ia pernah ke tempat lokalisasi Surabaya ini jika pada zaman dulu yang teriak-teriak di tempat ini adalah Germo. Namun, saat ini sudah berbeda lantaran yang teriak adalah Banser untuk mengatur jemaah.
"Dolly zaman dulu kalau saya ke sini yang teriak-teriak germo. Kalau sekarang mulutnya Banser ngatur jemaah. Alhamdulillah," ujar Gus Miftah.
Selain Gus Miftah, pengajian ini juga dipimpin Gus Wahid dari Ahbahul Musthofa Yogyakarta yang memimpin salawat. Terlihat juga Wakil Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana yang khidmat mengikuti setiap sesi pengajian sejak awal.
Pengajian ini pun sukses meraih antusiasme warga. Ribuan orang memadati panggung utama yang terletak di depan gang Kupang Gunung Timur 1 alias Gang Dolly.
Para jemaah pun sempat ribut lantaran tak bisa melihat wajah Gus Miftah meski mereka berada di belakang panggung. Gus Miftah pun mengalah, mencopot backdrop, dan meminta Banser duduk agar semua warga bisa mengikuti pengajian dengan tenang.
"Banser enggak harus berdiri. Sahabat Banser ngalahi mawon (ngalah saja)," pintanya yang diikuti para Banser," kata dia.
Warga Dolly pun kemudian bisa tenang dan bisa mengikuti pengajian dan bisa melihat Gus Miftah di atas panggung berceramah.
Baca Juga: Dirut PTPN III Dolly Pulungan Akhirnya Menyerahkan Diri ke KPK
Kontributor : Arry Saputra
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
KPK Geledah Ruang Bupati Ponorogo, Usut Suap Jabatan dan Proyek RSUD
-
Jatim Sabet Indonesia Kita Awards, Gubernur Khofifah: Desa Mandiri Jadi Penggerak Ekonomi Daerah
-
HUT ke-80 TNI AL, Gubernur Khofifah: Korps Marinir Jadi Penjaga Kedaulatan Laut Indonesia
-
Hemat di Kantong, Ini 5 Rekomendasi Hotel di Jogja Murah dan Nyaman
-
Komitmen BRI untuk UMKM: Hadirkan Akses Pembiayaan, Edukasi, dan Perlindungan Usaha Mikro