SuaraJatim.id - Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah memberikan ceramah agama di eks lokalisasi Gang Dolly, Rabu (9/10/2019) malam. Acara ini bertajuk "Gang Dolly Ngaji & Sholawatan" yang diselenggarakan oleh Lembaga Kemaslahatan Keluarga Nahdlatul Ulama (LKKNU) Jawa Timur.
Acara ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Santri Nasional 2019 yang puncaknya pada 27 Oktober 2019 di Jawa Timur. Gus Miftah diundang spesial untuk memberikan ceramah di lingkungan bekas tempat prostitusi terbesar di Asia Tenggara ini.
Dalam pembukaan ceramahnya, Gus Miftah langsung menceritakan saat ia pernah ke tempat lokalisasi Surabaya ini jika pada zaman dulu yang teriak-teriak di tempat ini adalah Germo. Namun, saat ini sudah berbeda lantaran yang teriak adalah Banser untuk mengatur jemaah.
"Dolly zaman dulu kalau saya ke sini yang teriak-teriak germo. Kalau sekarang mulutnya Banser ngatur jemaah. Alhamdulillah," ujar Gus Miftah.
Baca Juga: Dirut PTPN III Dolly Pulungan Akhirnya Menyerahkan Diri ke KPK
Selain Gus Miftah, pengajian ini juga dipimpin Gus Wahid dari Ahbahul Musthofa Yogyakarta yang memimpin salawat. Terlihat juga Wakil Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana yang khidmat mengikuti setiap sesi pengajian sejak awal.
Pengajian ini pun sukses meraih antusiasme warga. Ribuan orang memadati panggung utama yang terletak di depan gang Kupang Gunung Timur 1 alias Gang Dolly.
Para jemaah pun sempat ribut lantaran tak bisa melihat wajah Gus Miftah meski mereka berada di belakang panggung. Gus Miftah pun mengalah, mencopot backdrop, dan meminta Banser duduk agar semua warga bisa mengikuti pengajian dengan tenang.
"Banser enggak harus berdiri. Sahabat Banser ngalahi mawon (ngalah saja)," pintanya yang diikuti para Banser," kata dia.
Warga Dolly pun kemudian bisa tenang dan bisa mengikuti pengajian dan bisa melihat Gus Miftah di atas panggung berceramah.
Baca Juga: Terjaring OTT KPK, Dirut PTPN III Dolly Pulungan Dipecat
Kontributor : Arry Saputra
Berita Terkait
-
Dari Aura Kasih Untuk Dedi Mulyadi: Wilujeung Tepang Taun Kang
-
Dedi Mulyadi Dijodohkan dengan Aura Kasih? Gus Miftah: Siapa Tahu...
-
Gus Miftah Turun Tangan soal Kisruh Nasab Habib, Ingatkan Bahaya Politik Identitas
-
Beda Adab Letkol Teddy Bertemu Gus Miftah dan Ustaz Adi Hidayat, Ada yang Cium Tangan
-
Gus Miftah Sentil Fenomena 'Kabur Aja Dulu': Mencintai Negara Itu Bagian dari Iman
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
Terkini
-
Makin Ramah Pengguna, BRImo Hadir dengan Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Pendaftaran Tanah Elektronik: Khofifah Dorong Notaris & PPAT Jatim Lebih Efisien!
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi