SuaraJatim.id - Jajaran Polda Jawa Timur terus berupaya mencari pelaku utama pembunuh Surono, yang jasadnya ditemukan dicor di bawah musala di Kabupaten Jember.
Meski telah mencurigai sedikitnya dua orang sebagai pelaku, polisi belum menetapkan tersangka satupun. Ini karena proses penyelidikan masih terus berlanjut sejak jasad Surono ditemukan dicor di bawah musala rumahnya pada Minggu (3/11/2019) pekan lalu.
Untuk mengungkap dalang atau pelaku utama pembunuhan Surono itu, polisi akan melibatkan psikiater atau dokter jiwa untuk memeriksa saksi-saksi. Di mana ada dua saksi yang dicurigai.
“Kami akan melakukan pemeriksaan intensif dan kami lakukan pemeriksaan kepada psikiater Polda Jatim untuk salah satu saksi yang kami duga (sebagai pelaku),” kata Kapolres Jember AKBP Alfian Nurrizal sebagaimana dilansir Beritajatim.com, Selasa (5/10/2019).
Keterangan psikiater akan makin meyakinkan polisi soal pelaku pembunuhan. Pelibatan psikiater ini untuk melihat ada tidaknya kebohongan dalam pemberian keterangan oleh saksi yang dicurigai.
“Ada beberapa penyampaian keterangan berbelit-belit dan tidak ada korelasi,” kata Alfian.
Jasad Surono ditemukan setelah polisi membongkar lantai sebuah musala dapur di sebuah rumah di Desa Sumbersalak, Kecamatan Ledokombo, Kabupaten Jember, Senin (4/11/2019).
Pembongkaran dipimpin langsung Kapolres Jember Ajun Komisaris Besar Alfian Nurrizal. Jasad itu terbungkus dalam tumpukan sarung di bawah lantai beton dan keramik musala.
“Setelah (dikubur) beton kasar lalu ditimbun tanah, dan dibeton lagi sedalam 25 centimeter, lalu dilapisi keramik warna hitam,” kata Alfian.
Baca Juga: Dicor di Musala, Linggis Seberat 10 Kilo Ditimbun Bersama Mayat Surono
Berita Terkait
-
Berhari-hari Diburu, 2 Tersangka Pembunuh Wartawan di Sumut Tertangkap
-
Habis Ikut Lomba Olah TKP, Rombongan Polisi Kecelakaan, Satu Tewas
-
Dicor di Musala, Linggis Seberat 10 Kilo Ditimbun Bersama Mayat Surono
-
Jasad Surono Dicor di Musala, Istri dan Anak Saling Tuduh Membunuh
-
Warisan dan Dendam, Motif Suryono Dibunuh, Mayatnya Dicor di Musala
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Aktivitas Gunung Semeru Belum Stabil, Awan Panas Masih Mengancam!
-
Pengungsi Erupsi Gunung Semeru Mulai Pulang, BNPB Pastikan Situasi Membaik!
-
Erupsi Semeru Tak Ganggu Penerbangan di Bandara Notohadinegoro, Begini Kondisi Terkini
-
Cara Daftar KKS Pakai HP Kini Makin Mudah, Begini Syarat dan Aplikasi Resminya!
-
Kronologi Tewasnya 6 Santri Ponpes Jabal Quran Socah Bangkalan, Tenggelam di Bekas Galian C!