SuaraJatim.id - Kecelakaan laut kembali terjadi di Perairan Masalembu Kabupaten Sumenep pada Minggu (24/11/2019). Kali ini melibatkan kapal nelayan bernama lambung KMP Bini Andika dengan satu kapal bermuatan kontainer.
Meski tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun KMP Bini Andika tenggelam setelah ditabrak kapal bermuatan kontainer tersebut.
“Dua belas ABK berikut nahkoda KMP Bini Andika berhasil diselamatkan oleh Kapal TB AS Marina, dan dibawa ke Pelabuhan Masalembu,” kata Kasubag Humas Polres Sumenep AKP Widiarti seperti dilansir Beritajatim.com-jaringan Suara.com pada Minggu (24/11/2019).
Berdasar keterangan nakhoda kapal TB AS Marina, pihaknya menerima informasi lewat radio VHF. Dalam informasi itu disebutkan kapal nelayan membutuhkan pertolongan. Mendengar hal tersebut, Kapal TB AS Marina berputar haluan mencari titik lokasi yang berjarak sekitar 2,5 mil.
Baca Juga: Kapal Tenggelam di Perairan Maluku, Lima WNA Dilaporkan Hilang
"Sekitar 45 menit berikutnya, Kapal TB AS Marina menemukan titik kapal nelayan yang memerlukan pertolongan, dan berhasil mengevakuasi 12 nelayan KMP Bini Andika. Mereka kemudian dibawa ke Pelabuhan Masalembu," katanya.
Kedua belas nelayan yang berhasil diselamatkan diketahui merupakan Warga Lamongan, yakni Abdul Wahab (40), Dadik Kufanto (38), Supriyadi (38), Hoirul Solikin (41), Abdul Wahab (37), Ali Sodikin (39), Johan Yosep (30), Slamet Abidin (41), Aldi Rahmat (19), Abidin (32), Fahriz (30) dan Rulius Irawan (29).
“Menurut keterangan nahkoda KMP Bini Andika, kapal mereka mengalami kebocoran dan tenggelam setelah ditabrak kapal bermuatan kontainer itu. Namun, identitas kapal bermuatan kontainer itu tidak dapat dikenali karena kondisi gelap,” katanya.
Kedua belas nelayan asal Lamongan itu saat ini berada di Puskesmas Masalembu untuk diperiksa kesehatannya. Seluruh korban dinyatakan dalam kondisi baik dan sehat.
“Mereka rencananya akan dipulangkan menuju Surabaya menggunakan kapal penumpang KM Dharma Kartika,” jelasnya.
Baca Juga: Muat Ratusan Elpiji, KM Amelia Meledak, 2 Kapal Tenggelam
Berita Terkait
-
Kapal yang Ditumpangi Tim KPK Saat Bertugas Terbalik di Tengah Laut Kawasan Jembrana
-
Alami Kebocoran, Puluhan Penumpang KM Salsabila Terombang-ambing di Laut Kepulauai Seribu
-
Detik-detik Menegangkan Pemadaman Api di Muara Baru, 2 Kapal Nelayan Tak Terselamatkan
-
Kapal Wisata Pembawa 37 Turis Kandas di Perairan Pulau Kelor
-
Diterjang Gelombang Tinggi, KM Putri Cikal 03 Terbalik di Samudera Hindia, Satu ABK Meninggal
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Khofifah Siapkan Tim Khusus untuk Kawal Suara di TPS
-
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan dari Ponpes Sunan Derajat
-
Heboh! Viral Detik-detik Penculikan Anak di Blitar: Korban Dibujuk Beli Jajan
-
KPU Jatim: EVP Ruang untuk Bertukar Pengalaman Mengenai Pemilu
-
Tidak Netral, Kades di Situbondo Divonis 3 Bulan Penjara dengan Percobaan