Scroll untuk membaca artikel
Dwi Bowo Raharjo
Kamis, 28 November 2019 | 12:46 WIB
Korban saat dievakuasi oleh petugas Inafis Polrestabes Surabaya. (Foto Dok. Polisi)

SuaraJatim.id - Warga Sambikerep Surabaya digegerkan dengan penemuan seorang mayat laki-laki di ruang tamu rumahnya di Perumahan Perhutani, Jalan Sambiroto Blok H No 7 Sambikerep, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (27/11/2019) malam.

Identitas mayat tersebut diketahui bernama Harianto (45), seorang driver ojek online. Ia ditemukan sudah tak bernyawa dalam kondisi membusuk dan terlentang oleh adiknya bernama Hariadi (39).

Kasubbag Humas Polrestabes Surabaya, AKP M Akhyar mengatakan sebelum Harianto ditemukan tewas, korban sempat melakukan perawatan di RSBDH pada 24 November 2019. Ia diminta oleh dokter untuk opname akibat sakit yang dideritanya.

"Korban menghubungi adiknya Hariadi, adiknya saat itu posisinya sedang di Jawa Tengah sehingga tak bisa menunggu korban," kata Akhyar kepada kontributor Suara.com, Kamis (28/11/2019).

Baca Juga: Nelayan Kedua Korban Perahu Terbalik Juga Ditemukan Tewas

Karena tak ada yang menunggunya untuk rawat inap, akhirnya korban pulang ke rumah untuk menjalani rawat jalan. Kemudian saat Rabu malam adiknya mencoba menghubungi kakaknya untuk menanyakan kondisi namun tak ada jawaban.

Korban saat dievakuasi oleh petugas Inafis Polrestabes Surabaya. (Foto Dok. Polisi)

"Karena tak ada jawaban, akhirnya adik korban langsung berangkat ke rumahnya. Saat menemui ke tempat tinggal korban ternyata sudah dalam keadaan tak bernyawa di ruang tamu," jelasnya.

Warga kemudian lapor polisi. Tak lama kemudian, Tim Inafis Polrestabes Surabaya mendatangi rumah korban untuk membawanya ke RS dilakukan visum. Menurut keterangan adiknya, korban memiliki riwayat sakit lambung.

"Korban memiliki riwayat sakit lambung yang diderita selama satu bulan dan menjalani rawat jalan," katanya.

Kontributor : Arry Saputra

Baca Juga: Diduga Terlilit Utang, Satpam Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kantor OJK

Load More