SuaraJatim.id - Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Surabaya yang akan digelar 2020 kembali membuat kejutan menarik. Kali ini mantan juru bicara Prabowo-Sandi Gamal Albinsaid mendeklarasikan diri maju dalam kontestasi politik Kota Pahlawan tersebut.
Pernyataan tersebut disampaikan Gamal seperti dilansir Beritajatim.com-jaringan Suara.com pada Minggu (1/12/2019). Dalam pernyataannya, Gamal menyebut langkah tersebut diambil setelah melalui berbagai pertimbangan.
“Hal ini bukan berangkat dari hal yang tiba-tiba. Semua berangkat dari hal yang logis. Saya diskusi dengan banyak orang. Dengan orang tua saya, dengan tim saya, dengan keluarga saya,” katanya.
Lebih lanjut, Gamal mengungkapkan belum mengantongi tiket dari partai politik manapun untuk maju dalam Pilkada Surabaya 2020.
Baca Juga: Ahmad Dhani Tegaskan Tidak Mau Ikut Pilkada Surabaya 2020
“Saya niatnya adalah mewarnai Surabaya. Partai mana pun nanti saya dan tim akan berusaha,” katanya.
“Saya adalah tokoh yang mengagumi Bu Risma. Atas dasar itu pula saya memutuskan maju (Pilwali). Saya sebelumnya juga sudah berkeliling Surabaya untuk ini,” tambah Gamal.
Ketika ditanyakan mengenai latar belakangnya yang kelahiran Malang, lantaran Surabaya dan Malang cukup terkenal dengan rivalitas yang mengakar di sektor olahraga sepak bola hingga ke suporter masing-masing, Gamal memiliki jawaban yang berbeda.
“Orang tidak bisa memilih dia dilahirkan di kota mana. Saya sendiri, meskipun lahir di Malang, saya besar di tiga kota. Yakni, Jakarta, Surabaya dan Malang. Tiga kota ini pula memiliki kesan mendalam bagi saya. Khusus Surabaya, bahkan saya menikah dengan istri saya di kota ini,” jelasnya.
Terkait program kerja Gamal memastikan bakal fokus kepada kalangan millenial.
Baca Juga: Maju Pilwalkot Surabaya, Istri Mantan Wali Kota Ini Siap Gantikan Risma
“Tentunya yang pertama adalah lapangan kerja. Dan itu bahkan sudah mulai saya kerjakan."
Berita Terkait
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk
-
Hari Kesehatan Nasional Ke-60, Pj. Gubernur Adhy Apresiasi Tim Yankes Bergerak Layani 1.067 Masyarakat Pulau Kangean
-
Redaktur Eksekutif Suara.com Bagi Tips ke Siswa SMK Gresik Kembangkan Industri Kreatif
-
Survei Pilgub Jatim Versi Poltracking: Makin Mengerucut Jelang Detik-detik Akhir