SuaraJatim.id - Turis asing asal Swiss bernama Urs Klee (59) mengalami kecelakaan lalu lintas tunggal karena mengemudi dalam kondisi mabuk yang terjadi di daerah Jimbaran, Kuta Selatan Badung. Akibat kecelakaan itu, mobi yang dikendarai pelaku terbakar.
"Ini merupakan kecelakaan tunggal atau 'out of control' terjadi dini hari tadi pukul 00.15 Wita, karena pengemudinya saat itu dalam kondisi mabuk jadi oleng saat mengendarai mobil yang dibawanya," kata Kasubag Humas Polresta Denpasar, Iptu Nurul Muhammad Andi Yaqin saat dikonfirmasi melalui telepon, Rabu (11/12/2019).
Ia mengatakan Urs Klee saat kejadian berada dibawah pengaruh minuman beralkohol dan menyebabkan hilang kemudi hingga menabrak beton median jalan dan kerusakan parah pada mobilnya.
"Iya jadi pengemudinya mengalami rusak material, dan kerugian sebesar Rp 100 juta," jelasnya.
Ia menambahkan saat kejadian dinilai kondisi cuaca cerah, kemudian kondisi jalan beraspal, jalan datar dan kecil ditemukan tikungan tajam, permukaan jalan kering tidak ada tanda - tanda licin dan jalur yang dilalui merupakan jalan umum.
Baca Juga: Hindari Mobil Berlawanan Arah, Rombongan Mobil DPP Nasdem Tabrakan Beruntun
Pihaknya menuturkan untuk kondisi korban saat ini dalam kondisi baik, dan sudah dalam penanganan. Saat kejadian memang korban dalam kondisi mabuk hingga tidak cukup berkonsentrasi dalam mengemudi.
"Memang awalnya itu pengemudi mobil Nissan warna merah dengan DK 1214 RK melaju dari arah barat ke timur dalam kondisi mengantuk dan mabuk, saat memasuki persimpangan, pengemudi hilang kendali kemudian menabrak median jalan dan terjadi laka lantas," jelasnya.
Sedangkan untuk mobil yang dikemudikan korban setelah menabrak median jalan langsung terbakar sehingga mengerahkan satu unit mobil pemadam kebakaran.
Berdasarkan laporan tersebut pihak kepolisian Polresta Denpasar mendatangi tempat kejadian dan melakukan olah TKP, pengukuran dan penggambaran laka lantas. (Antara).
Baca Juga: Tabrakan Kapal Bea Cukai Lawan Speedboat di Perairan Kepri, Satu Awak Tewas
Berita Terkait
-
The Adams, Soulvibe dan Pamungkas Siap Puaskan Rasa Haus Pecinta Musik Pulau Dewata di Jimbafest 2024
-
MK Tolak Gugatan Istri WNA: Pengusiran Warga Asing Bandar Narkoba dari Indonesia Tetap Berlaku!
-
Apa Itu Golden Visa yang Baru Saja Diluncurkan Presiden Jokowi? Ini Manfaat dan Syarat untuk Mengajukannya
-
Seorang Warganet Gelar Tahlilan untuk Dali Wassink Suami Jennifer Coppen, Padahal Gak Ada Hubungan Keluarga
-
Bule Aneh Lari-lari Pakai Handuk di Jalanan Jimbaran Sambil Acungkan Jari Tengah
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
KPU Jatim: EVP Ruang untuk Bertukar Pengalaman Mengenai Pemilu
-
Tidak Netral, Kades di Situbondo Divonis 3 Bulan Penjara dengan Percobaan
-
Inilah Isi Tim Khusus Polda Jatim yang Ditugaskan Jaga Pilkada Sampang
-
Terungkap Bunker Milik Bandar Narkoba di Surabaya, Isinya Bikin Syok
-
Geger! Diduga Paslon Pilwali Kota Blitar Diduga Bagi-bagi Uang dan Sembako