SuaraJatim.id - Polisi meringkus lelaki berinisial M (39) lantaran melakukan penganiayaan terhadap istrinya.
Tragisnya, korban yang buta dan menderita kelumpuhan itu dianiaya suaminya saat sedang hamil enam bulan.
Kapolres Bangkalan, AKBP Rama Samtama Putra mengatakan, tersangka melakukan penganiayaan kepada istrinya bukan hanya sekali. Motif aksi penganiayaan itu lantaran M dongkol dengan perlakuan sang istri.
"Penganiayaan M terhadap istrinya sudah berkali-kali dengan motif karena jengkel. Padahal, korban dalam kondisi buta dan lumpuh. Terakhir, korban disuapin oleh suaminya lalu disemburkan ke muka suaminya dan terjadilah penganiayaan," kata Rama seperti dikutip Beritajatim.com, Selasa (24/12/2019).
Rama menjelaskan, selang beberapa hari kejadian, korban sempat dijemput oleh keluarganya untuk dibawa pulang ke rumah di Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang. Korban dibawa dalam kondisi lumpuh.
"Saat perjalanan pulang, korban menceritakan apa yang telah dilakukan oleh suaminya, korban langsung dibawa ke RSUD Sampang untuk dilakukan perawatan. Karena tidak ada perubahan, korban dibawa pulang dan kemudian meninggal dunia," ucapnya.
Akibat perbuatannya, tersangka sudah mendekam di dalam sel tahanan Mapolres Bangkalan, pasca dilaporkan oleh pihak keluarga korban.
"Tersangka dikenakan Pasal 44 ayat (1) (2) dan (3) jo Pasal 5 haru a UU RI Nomor 23 2004 tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) dengan ancaman kurungan paling lama 15 tahun penjara," katanya.
Baca Juga: Aniaya Lelaki Stroke sambil Direkam, Tenyata Pelakunya Istri Kedua
Berita Terkait
-
Tak Dapat Uang dari Hasil Meminta-minta, Pengemis Digebuki Istri di Jalanan
-
Sering Selingkuh dan KDRT, Kemaluan Suami Diinjak Istri sampai Semaput
-
Aksinya Viral, Istri Muda Penganiaya Suami Stroke Dibawa ke RS Jiwa Grogol
-
1.219 Wanita Gugat Cerai Suami, Kebanyakan Tepergok Selingkuh Lewat Chat
-
Telat Pulang, Bocah Dihukum Ayah Tiri Berlutut dan Kelaparan 4 Hari
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
2 Kasus Korupsi di Tulungagung Segera Disidangkan, Penyelewengan Surat Tidak Mampu hingga Dana Desa!
-
Kronologi Oknum Guru di Jombang Cabuli Murid Laki-laki Berkali-kali, Modusnya Bikin Kaget!
-
Detik-detik Petani di Jombang Tewas Usai Terjatuh Melompati Parit, Begini Kesaksian Warga
-
4 Fakta Kontroversi Warung Prima Rasa Sarangan, Viral Adu Jotos hingga Polemik Harga!
-
Viral Video Mesum di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu Polantas