SuaraJatim.id - Aparat Kepolisian Resor Gresik mengungkap identitas sesosok mayat yang ditemukan di Jalan Tol Kebomas arah Lamongan, Jawa Timur (Jatim), dengan tali yang masih terikat di leher korban.
"Tali yang terikat di leher menjadi salah satu bukti bahwa mayat yang ditemukan di Tol Kebomas itu diduga korban pembunuhan," kata Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo di Gresik, Jatim, Rabu (7/1/2020).
Kusworo yang melakukan konferensi pers di RS Ibnu Sina, Kabupaten Gresik mengatakan, awalnya polisi kesulitan mengungkap identitas mayat saat pertama kali ditemukan, sebab mayat berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan dalam kondisi setengah telanjang dan tanpa identitas.
"Kami cek menggunakan sensor sidik jari juga tidak diketahui identitasnya, karena diduga semasa hidupnya korban tidak pernah melakukan perekaman E-KTP," katanya.
Baca Juga: Baehaki Dibunuh Anaknya, Berawal dari Marahi Menantu Tak Mau Usir Ayam
Kemudian, kata Kusworo, Polres Gresik menggunakan media untuk menginformasikan kepada masyarakat, dan selang tiga hari ada masyarakat yang merespons sehingga diketahui identitasnya.
"Identitas mayat Mat Mollah alias Muhammad Mullah, lahir di Sampang 28 Juni 1986 dengan pekerjaan petani serta warga masyarakat biasa," kata Kusworo, menjelaskan.
Polisi berpangkat melati dua ini mengatakan, setelah diketahui identitas mayat, Polres Gresik langsung melakukan penyelidikan terhadap aksi pembunuhan tersebut.
"Kami sudah menemukan titik terang mengenai pelaku kejahatan tersebut, dan kini kami masih gali terkait motif aksi kejahatan tersebut," katanya.
Kusworo meminta rekan-rekan media untuk bersabar, sebab aparat kepolisian masih terus melakukan penyelidikan terhadap beberapa orang yang diduga terlibat dalam kasus pembunuhan tersebut. (Antara).
Baca Juga: Bayi Dibunuh karena Ngompol, Adriana jadi Tersangka, Suami Kena Wajib Lapor
Berita Terkait
-
Bebaskan Anak dengan Suap Miliaran, Ibu Ronald Tannur Kini Tersangka, Publik Bertanya Kerjanya Apa?
-
Ibu Ronald Tannur Kerja Apa? Sanggup Suap Hakim Rp3,5 M demi Bebaskan Anak, Kini Jadi Tersangka
-
Terungkap! Pembunuh Mayat Wanita Tanpa Kepala di Penjaringan Ternyata Tukang Jagal
-
Permainan Petak Umpet Berakhir Maut, Wanita AS Dipenjara usai Kekasih Tewas di Dalam Koper
-
Fakta Baru Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan di Sumbar: Sperma Tersangka Identik, Cangkul dan Celana Ditemukan!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes To Ciputra Surabaya: Nikmati Punya Rumah Harga Seru Bertabur Bonus!
-
Bertemu Ratusan Milenial, Emil Dardak Beri Pesan Penting: TPS Masih Buka
-
Aneh Tapi Nyata! Warga Sumenep Niat Bikin Sumur yang Keluar Malah Api
-
Terungkap Penyebab Kebakaran di UIN SATU Tulungagung
-
Kampung Narkoba di Surabaya Digerebek, 25 Orang Diciduk