SuaraJatim.id - Pemilik akun penghina Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini ditangkap polisi pada Jumat (31/1/2020). Ia dicokok saat malam hari tanpa perlawanan di tempat tinggalnya yang berada di Bogor, Jawa Barat.
"Pelaku kami tangkap di rumahnya di Bogor tadi malam tanpa perlawanan," kata Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Sandi Nugroho saat dihubungi kontributor Suara.com, Sabtu (1/2/2020).
Sandi menyebut, pelaku merupakan seorang perempuan. Identitas dalam akun tersebut hampir sama dengan identitas sang pelaku.
"Pelakunya seorang perempuan. Untuk identitasnya identik ya, tapi kami masih kembangkan lagi nanti," ujar Sandi.
Baca Juga: Pemilik Akun Facebook Penghina Wali Kota Risma Ditangkap di Jawa Barat
Sementara itu, Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Sudamiran mengatakan jika kasus ini akan dirilis secara lengkap oleh Kapolrestabes Surabaya pada Senin (3/2/2020) mendatang.
"Untuk lebih lengkapnya nanti akan dirilis oleh Pak Kapolrestabes Senin depan ya," katanya.
Sebagai informasi, akun Facebook bernama Zikria Dzatil memposting kata-kata hinaan yang menyamakan Wali Kota Risma dengan binatang. Akun itu dilaporkan ke polisi atas dugaan penghinaan dalam postingan yang dibuat pada tanggal 16 Januari 2020
Kalimat hinaan tersebut berisi ucapan yang menyamakan perempuan nomor satu di Surabaya dengan seekor katak betina. "Anjirrrrr.... Asli ngakak abis...nemu nih foto sang legendaris kodok betina".
Kontributor : Arry Saputra
Baca Juga: Akun Facebook Penghina Wali Kota Risma Terdeteksi, Polisi: Di Jawa Barat
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya
-
Cari Smartphone Samsung yang Terbaru? Ini Rekomendasinya
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik