SuaraJatim.id - Zikria Dzatil tak kuasa menahan air matanya, ketika melihat anak dan suaminya membesuknya di Tahanan Markas Polrestabes Surabaya. Terlebih, ketika anak bungsunya yang masih berumur dua tahun memanggilnya 'Mama'.
Tersangka pencemaran nama baik Wali Kota Tri Rismaharini tersebut bahkan berkali-kali mengusap air matanya yang tak henti-hentinya menetes. Namun, air mata itu tetap tak kuasa ditahannya hingga terus mengalir membasahi pipi.
Sambil mendekap erat anaknya, Zikria menenangkan buah hatinya. Namun sayang, keinginan Zikria untuk menyusui anaknya tidak kesampaian. Sejak ditetapkan menjadi tersangka dan ditahan, Zikria sudah tidak bisa lagi memberikan ASI untuk anaknya.
"Jadi, kemarin saat menjenguk ibunya, anaknya sempat memanggil Mama ke Zikria," terang Advent Dio Randy, kuasa hukum Zikria, pada Suara.com pada Kamis (6/2/2020).
Baca Juga: Setelah Dimaafkan Wali Kota Risma, Zikria Ajukan Penangguhan Penahanan
Dio mengatakan, selama ditahan, anak bungsu Zikria terpaksa meminum susu formula. Kondisi itu semakin membuat Zikria terpukul.
"Pak polisi memberikan pelayanan sangat baik. Jadi saat suami dan anaknnya menjenguk Zikria, polisi atas perintah Kasat membelikan susu formula sama bubur bayi," jelas Dio.
Diceritakan Dio, sejak kliennya ditangkap dari rumahnya di Bogor Jawa Barat, suami dan anaknya bungsunya ikut menemani ke Surabaya.
"Jadi waktu itu, suami dan anaknya sempat menginap di Polres menunggu status hukum Zikria. Baru, minggu pagi Zikria ditetapkan tersangka," katanya.
Bahkan, Dio sempat menampung suami dan anak Zikria di kantornya selama dua hari sebelum mereka tinggal di rumah kerabatnya.
Baca Juga: Usai Maafkan Penghinanya, Wali Kota Risma Diminta Contoh Sikap SBY
"Sempat hari Senin sampai Selasa nginap di kantor saya. Setelah itu baru tinggal di rumah kerabatnya," pungkas Dio.
Berita Terkait
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
-
Sepak Terjang Armuji, Wakil Wali Kota Surabaya Dipolisikan oleh Perusahaan Penahan Ijazah
-
Siapa Jan Hwa Diana? Diadukan Karyawan Karena Tahan Ijazah, Malah Polisikan Wawalkot Surabaya
-
Risma-Gus Hans Resmi Ajukan Gugatan Sengketa Pilkada Jatim ke MK
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Berikut Ini Kisah Sukses Bening by Helena Bersama BRI
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia